Lapis Re:Lights (Jepang: ラピスリライツ ~この世界のアイドルは魔法が使える~code: ja is deprecated , Hepburn: Rapisu Riraitsu: Kono Sekai no Idol wa Mahō ga Tsukaeru) adalah waralaba multimedia Jepang yang dibuat oleh KLab dan Kadokawa Corporation. Waralaba ini menampilkan skenario yang ditulis oleh Hajime Asano dan desain karakter oleh U35. Waralaba ini termasuk permainan ponsel cerdas untuk perangkat Android dan iOS, adaptasi manga karya Hirochi dan Shingo Nagai, novel, perilisan musik dan acara konser.[1][3] Adaptasi seri televisi anime dari waralaba ini diproduksi oleh Yokohama Animation Laboratory dan ditayangkan mulai tanggal 4 Juli hingga tanggal 19 September 2020.
Sinopsis
Tiara, seorang putri dari kerajaan Waleland, melakukan perjalanan ke kota Mamkestell untuk belajar di sekolah bergengsi bagi mereka yang berlatih sihir seperti dirinya. Setelah lulus ujian untuk membuktikan kelayakannya, Tiara bertemu kembali dengan sahabat masa kecilnya, Rosetta, yang juga seorang siswa di sana. Ia kemudian bergabung dan bertemu dengan kelompok Rosetta: Lavie yang atletis, Ashley yang andal dan Lynette yang kutu buku. Mereka semua cepat berteman dengan Tiara.
Di sekolah ini, para siswa ditempatkan ke dalam salah satu dari tiga peringkat berdasarkan nilai ujian mereka: kelompok Noir menjadi yang tertinggi, disusul oleh kelompok Rouge dan Lapis. Grup Tiara berada di peringkat Lapis, dan jika itu tidak cukup, mereka yang gagal saat peringkat Lapis akan dikeluarkan dari sekolah. Menyadari situasi mereka yang mengerikan, Tiana mendesak semua orang untuk mulai melakukan aktivitas mereka dengan lebih serius.
Selain itu, Tiara memiliki satu tujuan lagi untuk unggul di sekolah, yaitu menjadi lebih baik seperti kakak perempuannya, Eliza, yang merupakan penyanyi yang sangat terampil. Namun, untuk mencapai tahap yang diinginkannya, ia harus mengatasi banyak tantangan bersama dengan teman-temannya saat ia melanjutkan perjalanan magisnya.
Seorang putri kerajaan yang datang ke sekolah sihir untuk belajar. Ia menyembunyikan status putri kerajaan dari teman-temannya karena ia ingin memiliki kehidupan sekolah yang normal.
Manga Lapis Re:Lights, yang ditulis dan diilustrasikan oleh Hiroichi, dimuat dalam majalah Dengeki Daioh edisi Desember 2019, yang dirilis pada tanggal 26 Oktober 2019.[3][5]
Adaptasi seri televisi anime ini disutradarai oleh Hiroyuki Hata dari Yokohama Animation Laboratory dengan Taro Ikegami sebagai kepala sutradara animasi sekaligus perancang karakter. Naskah seri ini ditulis oleh Kasumi Tsuchida dan Hajime Asano, sedangkan musiknya disusun oleh Satoshi Hōno. Seluruh pengisi suara seri ini membawakan lagu tema pembuka yang berjudul "Watashi-tachi no Startrail" (私たちのSTARTRAILcode: ja is deprecated , "Our Startrail"), sedangkan seluruh pengisi suara anggota grup LiGHTs membawakan lagu tema penutup yang berjudul "Planetarium" (プラネタリウムcode: ja is deprecated , "Puranetarimu").[8] Seri ini ditayangkan mulai tanggal 4 Juli hingga tanggal 19 September 2020 di Tokyo MX, BS11 dan AT-X.[1][9][4]Funimation mendapatkan lisensi seri ini dan menayangkannya di situs webnya di Amerika Utara dan Kepulauan Britania Raya, sedangkan Madman Entertainment mendapatkan lisensi seri ini dan menayangkannya di AnimeLab di Australia dan Selandia Baru.[10]
Tiara mendaftar ke Akademi Perempuan Flora demi menjadi penyihir yang andal. Kepala Akademi Chloe menyetujuinya begitu saja tanpa syarat dan memasukkannya ke dalam kelompok Rosetta, sahabat semasa kecil Tiara. Di kelompok tersebut ada Lynette, Lavie dan Ashley. Setelah mendapat teman baru, kegiatan akademi Tiara dimulai.
2
"Accord chase"
11 Juli 2020 (2020-07-11)
Jika mendapat nilai merah di semester ini, Tiara dan teman-temannya akan dikeluarkan dari akademi. Setelah mendengarkan kenyataan, Tiara dan teman-temannya berusaha mengumpulkan poin di kelas, ujian dan kegiatan ekstrakurikuler agar tidak putus sekolah. Kemudian entah kenapa Rosetta sering pergi saat sore hari. Mereka berempat penasaran sehingga mereka membuntuti Rosetta.
3
"Plucky bump"
18 Juli 2020 (2020-07-18)
Akademi mengadakan sebuah turnamen bola. Tiara dan teman-temannya melawan beberapa kelompok seperti Sadistic★Candy, IV KLORE dan Sugar Pockets demi mendapatkan poin. Di waktu yang bersamaan, Lavie sedang sebal terhadap Ashley.
4
"Identity"
25 Juli 2020 (2020-07-25)
Konohana wa Otome, kelompok yang terdiri dari tiga bersaudari dari Yamato sedang buntu untuk persiapan Olquestra mereka. Nadeshiko ingin memasukkan pengaruh rock ke dalam musik mereka, tetapi Kaede ragu. Agar bisa membuat mereka baikan, Tsubaki meminta Tiara untuk melihat-lihat ekstrakurikuler bersama mereka.
5
"Sunny day"
1 Agustus 2020 (2020-08-01)
Kepala Akademi memberi surat perintah untuk menyelidiki fenomena gaib di beberapa wilayah hutan. Secara kebetulan, Tiara dan teman-temannya memungut surat perintah yang dibuang oleh Lucifer yang tidak berminat. Sementara itu, IV KLORE, Konohana wa Otome dan Sugar Pockets sudah berangkat untuk penyelidikan.
6
"Ruin Explorers"
8 Agustus 2020 (2020-08-08)
Lavie mendapatkan peta dari ruang Kepala Akademi. Akhirnya, Tiara dan teman-temannya berangkat melakukan penyelidikan. Saat mereka tiba di hutan, Maryberry dari grup Sugar Pockets menghilang dan anggota lain sedang mencarinya. Saat sedang dalam pencarian, Emilia dan Alpha masuk ke dalam rumah misterius, disusul oleh Tiara dan Champe.
7
"Luminous hope"
15 Agustus 2020 (2020-08-15)
Berkat kerja keras Tiara dan teman-temannya, mereka mendapat poin yang cukup agar tidak dikeluarkan dari akademi. Akan tetapi, poin mereka berkurang lagi karena perilaku Lavie yang mencuri peta dari ruang kepala akademi yang menyebabkan mereka di ambang putus sekolah. Setelah kesulitan mencari jalan keluar, Tiara mendapat ide setelah menonton Olquestra dengan penampilan grup Sugar Pockets.
8
"Instinct orchestra"
22 Agustus 2020 (2020-08-22)
Lynette, yang awalnya ragu, akhirnya setuju untuk menggelar Olquestra. Ketika Tiara meminta izin, Kepala Akademi Chloe menceritakan masa lalunya saat ia masih berada di grup Ray. Pada akhirnya, mereka menggelar Olquestra.
9
"Gradience"
29 Agustus 2020 (2020-08-29)
Untuk Olquestra pertama mereka, LiGHTs tampak sukses, tetapi karena kecerobohan sendiri yang tidak mempertimbangkan area pagelaran, pengukuran daya sihir tidak memenuhi syarat poin yang cukup. Mereka akhirnya dikeluarkan dari akademi. Tidak lama setelah penyesalan itu, Tiara dijemput oleh pengawal kerajaan untuk pulang ke Waleland. Keempat temannya kini semakin gelisah.
10
"Honorable princess"
5 September 2020 (2020-09-05)
Sepulangnya Tiara ke Waleland, ia bertemu dengan kakaknya, Eliza. Eliza masih gigih untuk menyuruh Tiara menyerah dengan memberitahunya bahwa menjadi penyihir tidak cukup hanya dengan rasa kagum. Rosetta dan teman-temannya, yang jauh-jauh ke Walelanduntuk menjemput Tiara, tidak bisa menemui Tiara langsung karena harus mendapat izin dahulu, lalu mereka memutuskan untuk menyelinap ke dalam istana.
11
"Top concern"
12 September 2020 (2020-09-12)
Setelah Tiara membulatkan tekad untuk menjadi penyihir dengan caranya sendiri, kelompok LiGHTs kembali menapaki jalan untuk menjadi penyihir. Ketika sedang membicarakan tentang tujuan, mereka mendapat kabar bahwa Mamcester akan diserang rombongan hewan iblis. Untuk melindungi kota dari ancaman, Kepala Akademi Chloe meminta kelima grup untuk menggelar Olquestra ketika Festival Cester.
12
"Specificity ornament"
19 September 2020 (2020-09-19)
Sadistic Candy, Konohana wa Otome, Sugar Pockets, IV KLORE dan supernova menggelar Olquestra secara bersamaan di seluruh penjuru kota. Akan tetapi, daya sihir yang dikumpulkan tidak cukup untuk menghadang hewan iblis. Dalam keadaan genting tersebut, LiGHTs datang dari Waleland dan turut menggelar Olquestra kembali untuk melindungi kota.