Katedral Rouen

Katedral Rouen
Gereja Katedral Bunda Maria Diangkat ke Surga, Rouen
bahasa Prancis: Cathédrale primatiale Notre-Dame de l'Assomption de Rouen
PetaKoordinat: 49°26′24.7″N 1°5′42.0″E / 49.440194°N 1.095000°E / 49.440194; 1.095000
Lokasi3 rue Saint-Romain
76000 Rouen, Normandia
NegaraPrancis
DenominasiGereja Katolik Roma
Situs webrouen.catholique.fr
www.cathedrale-rouen.net
Sejarah
DedikasiBunda Kami dari Rouen
Tanggal konsekrasi1 Oktober 1063, dihadiri William sang Penakluk[1]
RelikuiSaint Romain
Arsitektur
StatusKatedral
Status fungsionalYes
Penetapan warisanClassée Monument Historique
Ditetapkan1862[2]
Tipe arsitekturGereja
GayaGotik
Peletakan batu pertama1030[1]
Selesai1880
Spesifikasi
Jumlah menara2
Jumlah puncak menara2
Lonceng70 di Paccard (64 di Menara Saint-Romain dan 6 di Menara Mentega).[3]
Administrasi
Keuskupan AgungRouen
Klerus
Uskup AgungDominique Lebrun
Jumlah ImamFr.Christophe Potel
Building details
Peta
Rekor tinggi
Tertinggi di dunia sejak 1876 hingga 1880[I]
DidahuluiGereja Santo Nikolas, Hamburg
DigantikanKatedral Köln
Informasi umum
Koordinat49°26′25″N 1°05′42″E / 49.4402°N 1.0950°E / 49.4402; 1.0950
Tinggi
Menara antena151 m (495 ft)
Referensi
[4]

Katedral Rouen (bahasa Prancis: Cathédrale primatiale Notre-Dame de l'Assomption de Rouen) adalah sebuah gereja katedral Katolik yang terletak di kota Rouen, Normandia, Prancis. Gereja ini merupakan tempat berkedudukannya Keuskupan Agung Rouen.[5] Katedral ini dibangun dengan gaya arsitektur Gotik.[5]

Katedral ini pertama kali dibangun atas perintah dari Uskup Agung Robert le Danois pada tahun 1030an. Pembangunannya sempat terhenti setelah kematian sang uskup agung pada tahun 1037. Pembangunan berlanjut pada masa Uskup Agung Maurille (1055-1067), hingga akhirnya gereja ini dikonsekrasi pada 1 Oktober 1063; acara konsekrasi tersebut dihadiri oleh William sang Penakluk.

Pada tahun 1822, puncak menara tertinggi di katedral ini tersambar oleh petir dan mengalami kebakaran pada tahun 1822. Puncak menara yang sebelumnya terbuat dari kayu kemudian digantikan dengan bahan besi tuang, dan proses pembangunannya berlangsung dari 1825 hingga 1876. Dengan ketinggian 151 meter, menara ini menjadikan Katedral Rouen sebagai gedung tertinggi di Prancis. Katedral ini bahkan pernah menjadi gedung tertinggi di dunia pada tahun 1876. Namun, pada tahun 1880, Katedral Köln yang memiliki ketinggian 157 meter berhasil memecahkan rekor ini.

Lihat juga

Referensi

  1. ^ a b "Rouen Cathedral – Rouen, France". www.sacred-destinations.com. 
  2. ^ http://www.culture.gouv.fr/public/mistral/dapamer_fr.  Tidak memiliki atau tanpa |title= (bantuan)
  3. ^ "ROUEN : restauration du Carillon de la Cathédrale Notre-Dame - www.paccard.com". www.paccard.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-02-28. Diakses tanggal 2019-05-16. 
  4. ^ Katedral Rouen di Emporis
  5. ^ a b "Rouen Cathedral – French Moments". 26 November 2012. 

Daftar pustaka

  • Aubert, Marcel (1926). "Rouen, la cathédrale", Congrès archéologique de France, LXXXIX (Rouen), 1926, 11–71.
  • Carment-Lanfry, Anne-Marie (2010). La Cathédrale Notre-Dame de Rouen (dalam bahasa French). Rouen: Publication Univ Rouen Havre. GGKEY:LL4QAG84R2F. 
  • Gilbert, Antoine Pierre Marie (1816). Description historique de l'Église métropolitaine de Notre-Dame de Rouen (dalam bahasa French). Rouen: J. Frère. 
  • Heinzelmann, Dorothee (2003). Die Kathedrale Notre-Dame in Rouen – Untersuchungen zur Architektur der Normandie in früh- und hochgotischer Zeit. Rhema-Verlag, Münster 2003, ISBN 978-3-930454-21-1


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41