Juan Carlos Varela
Juan Carlos Varela Rodríguez (lahir 12 Desember 1963) adalah seorang politikus asal Panama yang menjabat sebagai Presiden Panama ke-37 dari tahun 2014 sampai 2019. Varela adalah Wakil Presiden Panama dari tahun 2009 sampai tahun 2014, dan Menteri Hubungan Luar Negeri dari Juli 2009 hingga Agustus 2011. Ia juga adalah Presiden Partido Panameñista, sebuah partai politik terbesar ketiga di Panama, dari tahun 2006 sampai 2016. Pada 4 Mei 2014, Varela memenangkan pemilihan presiden 2014 dengan perolehan suara lebih dari 39%, ia mengalahkan kandidat dari partai Cambio Democrático, yang dipimpin oleh mantan mitra politiknya Ricardo Martinelli, yaitu José Domingo Arias.[1] Ia dilantik sebagai Presiden pada 1 Juli 2014. Referensi
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai Juan Carlos Varela.
|