Jeremiah Alvesta Wright, Jr., (kelahiran 22 September 1941) adalah seorang pastur dan guru spiritual dari Barack Obama yang merupakan anak dari seorang pendeta. Ayahnya, Jeremiah Alvesta Wright adalah seorang pastur di gereja Grace Baptist pada tahun 1938 sampai dengan 1980. Ibunya dalah seorang guru yang menjadi orang hitam pertama yang mengajar Germantown High dan Philadelphia High School.
Ketertarikan Wright kepada agama sudah terlihat semenjak dia masih remaja. Ayahnya menantangnya untuk menyeimbangkan antara kecerdasan dan spiritualitas. Selain menjadi pastur Wright juga dikenal sebagai figure yang mengkritisi adanya ketidakadilan yang dialami oleh orang kulit hitam di Amerika. Dia juga menyatakan bahawa rasisme dan ketidakadilan masih berlangsung di Amerika. Dia menyindir ketidakadilan tersebut dengan menyatakan bahwa orang Amerika mempercayai adanya orang kulit hitam sebagai ras yang rendah lebih dari kepercayaan mereka kepada Tuhan.
Dia menjadi seorang pastur di Trinity United Church of Christ di Chicago semenjak tahun 1972. Barack Obama mengunjungi gerejanya pada tahun 1988 ketika dia menjadi anggota komunitas gereja. Obama bergabung dengan Trinity United pada tahun 1992. Wright adalah pendeta yang menikahkan Obama dengan istrinya, Michelle. Dia juga adalah pastur yang membaptis kedua anak Obama.
Wright juga menulis 4 buku dan mengarang lagu seperti Jesus is His Name dan God Will Answer Prayer. Wright merupakan salah satu pendeta dari kulit hitam yang berada di peringkat atas berdasarkan majalah Ebony pada tahun 1993.
Pendidikan
- Central High School pada tahun 1959
- Virginia Union College
- Gelar master di Universitas Howard pada tahun 1969
- Additional master’s degree dari University of Chicago Divinity School
- Gelar doktor di United Theological Seminary
Karier
Pastur di TUCC (Chicago’s Trinity United Church of Christ) 1972- 2008
Karya
- Jeremiah A. Wright, Jr., "Music as Cultural Expression in Black Church Theology and Worship", Journal of Black Sacred Music 3, 1 (1) (Spring 1989).
- Wright, Jeremiah A. Jr. and Jini Kilgore Ross, What Makes You So Strong?: Sermons of Joy and Strength from Jeremiah A. Wright, Jr., Judson Press, November 1993, ISBN 978-0-8170-1198-7
- Jawanza Kunjufu and Rev. Dr. Jeremiah Wright, Jr., Adam! Where Are You?: Why Most Black Men Don't Go to Church, African American Images, June 1997, ISBN 978-0-913543-43-6 (also African American Images, 1994, ISBN B000T6LXPQ)
- Wright, Jeremiah A. Jr. and Colleen Birchett, Africans Who Shaped Our Faith (Student Guide), Urban Ministries, Inc., May 1995, ISBN 978-0-940955-29-5
- Wright, Jeremiah A. Jr. and Jini Kilgore Ross, Good News!: Sermons of Hope for Today's Families, Judson Press, December 1995, ISBN 978-0-8170-1236-6
- William J. Key, Robert Johnson Smith, Jeremiah A. Wright, Jr. and Robert Johnson-Smith, From One Brother to Another: Voices of African American Men, Judson Press, October 1996, ISBN 978-0-8170-1250-2
- Frank Madison Reid, III, Jeremiah Wright Jr. and Colleen Birchett, When Black Men Stand Up for God: Reflections on the Million Man March, African American Images, December 1997, ISBN 978-0-913543-48-1
- Wright, Jeremiah A. Jr., What Can Happen When We Pray: A Daily Devotional, Augsburg Fortress Publishers, June 2002, ISBN 978-0-8066-3406-7
- Wright, Jeremiah A. Jr., From One Brother To Another, Volume 2: Voices of African American Men , Judson Press, January 2003, ISBN 978-0-8170-1362-2
- Wright, Jeremiah A, Jr. (2004), "Doing black theology in the black church", p 13-23, 213-214. In Linda E. Thomas (Ed.), Living Stones in the Household of God: The Legacy and Future of Black Theology, Minneapolis: Fortress. ISBN 0-8006-3627-9
- Wright, Jeremiah. "Here I am, send me". In Awakened to a calling: reflections on the vocation of ministry, Ann M. Svennungsen and Melissa Wiginton (Eds.), Nashville: Abingdon Press, c2005. ISBN 0-687-05390-0
- Wright, Jeremiah. "In the Lord's house, on the Lord's day". In Awakened to a calling: reflections on the vocation of ministry, Ann M. Svennungsen and Melissa Wiginton (Eds.), Nashville: Abingdon Press, c2005. ISBN 0-687-05390-0
- Iva E. Carruthers (Editor), Frederick D. Haynes III (Editor), Jeremiah A. Wright Jr. (Editor), Blow the Trumpet in Zion!: Global Vision and Action for the 21st Century Black Church, Augsburg Fortress Publishers, January 2005, ISBN 978-0-8006-3712-5
- Ernest R. Flores and Jeremiah A. Wright Jr., Tempted to Leave the Cross: Renewing the Call to Discipleship, Judson Press, November 2007, ISBN 978-0-8170-1524-4
Sumber
Pranala luar
- Biography at Answers.com
- Kemunculan di C-SPAN
- (Inggris) Jeremiah Wright - Berita dan komentar di The New York Times
- (Inggris) Karya atau profil mengenai Jeremiah Wright di perpustakaan (katalog WorldCat)
- Jeremiah Wright di IMDb (dalam bahasa Inggris)
- Illinois legislature resolution congratulating Reverend Dr. Jeremiah A. Wright Jr. on his retirement
- Von Hoene Jr., William A. "Rev. Wright in a different light". Chicago Tribune, 26 March 2008.
- Bill Moyers Journal - "Reverend Jeremiah Wright" PBS, April 25, 2008, interview
- Black Liberation Theology and Rev. Jeremiah Wright, interview with Dr. Dwight Hopkins, professor of theology at the University of Chicago Divinity School, BeliefNet, May 2008
- Jeremiah Wright's Service to 3 Presidents photographs and newspaper articles
- Wright's blog at RH Reality Check (one post, February 7, 2008, on HIV/AIDS)
- Kotbah
|