Jalur Siberia (bahasa Rusia: Sibirsky trakt, Сибирский тракт) adalah jalur bersejarah yang menghubungkan Rusia Eropa dengan Siberia dan Cina. Sebelumnya, transportasi Siberia sebagian besar menggunakan jalur sungai. Pembangunan jalur ini diperintah oleh Tsar dua bulan setelah berakhirnya Perjanjian Nerchinsk, pada 22 November 1689, tetapi pada kenyataannya dimulai 1730 dan selesai pada pertengahan abad ke-19.