Gunung Shiomi (塩見岳, Shiomi-dake) adalah gunung yang terletak di pusat Pegunungan Akaishi − Pegunungan Alpen Selatan, gunung ini berada di dalam Taman Nasional Pegunungan Minami, Jepang. Gunung ini berada di perbatasan Prefektur Shizuoka dan Prefektur Nagano.[1] Gunung Ini adalah salah satu dari 100 Pegunungan Terkenal di Jepang.
Gunung ini berada di ketinggian 3.047 m (9.997 ft), gunung ini merupakan gunung tertinggi ke-16 di Jepang.
Sejarah
- 1902 - Toranosuke Ienaka mendaki ke puncak untuk melakukan survei. Setelah itu, stasiun Triangulasi didirikan di puncak di sisi barat.
- 1964 - Wilayah Gunung Shiomi dimasukan kedalam Taman Nasional Pegunungan Minami.[4]
- 1977 - Pondok gunung Shiomi dibangun di sebelah barat puncak.
Referensi