Geordie |
---|
Geordie pada tahun 1973. Kiri–Kanan: Brian Gibson, Tom Hill, Brian Johnson, dan Vic Malcolm. Geordie pada tahun 1973. Kiri–Kanan: Brian Gibson, Tom Hill, Brian Johnson, dan Vic Malcolm. |
|
Nama lain | Powerhouse, USA |
---|
Asal | Newcastle, England |
---|
Genre | Rock, glam rock, hard rock, blues rock |
---|
Tahun aktif | 1971–80, 1982–85, 2001, 2018-sekarang |
---|
Label | |
---|
Artis terkait | AC/DC |
---|
|
Mantan anggota | Brian Johnson Vic Malcolm Rob Turnbull Tom Hill Brian Gibson David Stephenson Micky Bennison |
---|
Geordie (/ˈdʒɔːrdi/, JOR-dee) merupakan band beraliran glam rock yang berasal dari Newcastle, Inggris Raya.[1] Geordie didirikan pada tahun 1972, dengan anggota awal Vic Malcolm, Brian Johnson, Brian Gibson, dan Tom Hill.[2] Susunan band ini sempat berubah setelah Brian Johnson menjadi vokalis utama AC/DC menggantikan Bon Scott.[3]
Sejarah
Geordie pertama kali didirikan oleh Vic Malcolm yang bermain di posisi gitaris, Tom Hill di posisi Bassis, Brian Gibson di posisi drumer, serta Brian Johnson di posisi vokalis. Pada mulanya mereka menamakan band mereka dengan nama USA, sebagai gambaran keinginan mereka yang ingin melampaui kancah lokal.[4] Nama band ini kemudian berubah menjadi Geordie (sebuah sebutan untuk aksen khas penduduk Newcastle dan Inggris Utara),[5] setelah produser yang mengontrak mereka pada tahun 1972 ingin menunjukkan kesan lokalitas kota Newcastle.[4]
Pada awal berdirinya, Geordie disebut majalah sounds sebagai imitasi dari Slade.[4] Pernyataan ini kemudian dijawab oleh Geordie dengan merilis lagu berjudul Don't Do That yang menjadi populer di benua Eropa, khususnya di Jerman.[6]
Pada tahun 1973, Geordie merilis album pertama mereka yang berjudul Hope You Like It. Dua lagu dalam album ini yang berjudul All Because of You dan Can You do It sangat populer di Inggris pada masa itu.[2] Kemudian, pada tahun 1974 mereka merilis album kedua berjudul Don't be Fooled by the Name, meskipun pada masa itu popularitas mereka sudah mulai menurun.[4]
Album Save the World yang dirilis pada tahun 1976 merupakan album Geordie terakhir dengan Brian Johnson sebagai vokalis, Johnson meninggalkan Geordie setelah terpilih dalam audisi yang dilaksanakan AC/DC untuk mencari pengganti posisi vokalis yang ditinggalkan Bon Scott.[7]
Sepeninggal Johnson, posisi vokalis Geordie kemudian diisi oleh Dave Ditchburn. Geordie versi baru ini juga dikenal dengan sebutan Geordie II dan kemudian merilis album yang berjudul No Good Women pada tahun 1978, beberapa lagu dalam album ini masih menggunakan vokal Johnson.[8]
Daftar Pustaka
- ^ "Geordie". Discogs (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-12-26. Diakses tanggal 2020-06-05.
- ^ a b Alikivi, Gary (2019-09-06). "KEEP ON ROCKIN' with Tom Hill, bassist with reformed Newcastle band GEORDIE". ALIKIVI (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-30. Diakses tanggal 2020-06-05.
- ^ Nischal, AuthorT Ivan. "When Brian Johnson replaced Bon Scott in AC/DC". Telangana Today (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-11-20. Diakses tanggal 2020-06-05.
- ^ a b c d March 2017, Paul Brannigan29. "It's a long way to the top: What's next for Brian Johnson?". Classic Rock Magazine (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-11-27. Diakses tanggal 2020-06-05.
- ^ Saputra, Angga. "Beragam Tipe 'British Accents', Mana Favoritmu? Page 1 of 4". WinNetNews (dalam bahasa Indonesia). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-08-23. Diakses tanggal 2020-06-05.
- ^ Geezer, Retro. "Geordie | Nostalgia Central" (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-10-01. Diakses tanggal 2020-06-05.
- ^ "Who is Brian Johnson? Everything You Need to Know". www.thefamouspeople.com (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-30. Diakses tanggal 2020-06-05.
- ^ "Of overalls and platform boots: Brian Johnson's ass kicking pre-AC/DC band, Geordie". DangerousMinds. 2017-09-11. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-08-08. Diakses tanggal 2020-06-05.