Foolad Arena (bahasa Persia: فولاد آرنا, Fulâd Ârena) adalah sebuah stadion di Ahvaz, Iran, yang dibuka untuk pertama kali pada 13 November 2018.[2] Foolad menggelar pertandingan kandang mereka di stadion ini sejak Maret 2019. Mulanya, pembangunan stadion dijadwalkan selesai pada November 2013, namun akibat masalah finansial, stadion ini selesai pada pertengahan 2018.[3]
Desain
Stadion ini dapat menampung hingga 30.655 orang untuk pertandingan sepak bola dan hingga 35.000 orang untuk acara lainnya.[1] Perkiraan investasi adalah $40 juta. 100% investasi di arena ini berasal dari sektor swasta, menunjukkan kemampuan kemitraan antara klub dan perusahaan swasta.
Bangunan dan fasilitas
Stadion ini terletak di Kompleks Olahraga Foolad yang memang sudah direncanakan. Meliputi dua stadion sepak bola yang berkapasitas 27.000 dan 5.000, kamp pelatihan, arena futsal, bola voli, bola basket, dan dua kolam renang. Di dalam arena ini juga dibangun kafetaria, toilet, akses untuk penyandang disabilitas, area pers, pusat bisnis, dan ruang piala. Di daerah stadion juga dibangun hotel pada 2010 dan sebuah rumah sakit yang dibangun hingga 2015.
Stasiun Metro Divistdastgah dari Metro Ahvaz dibuka pada tahun 2020. Kapasitas parkir kompleks ini adalah 4.500 mobil.
Referensi