Edward F. Guinan adalah profesor di Departemen Astronomi dan Astrofisika di Universitas Villanova. Ia, beserta koleganya, menduga bahwa mereka telah menemukan sistem cincin Neptunus pada tahun 1968, tetapi malah dibuktikan telah menemukan satelit Larissa, sebagaimana diperlihatkan oleh Voyager 2.[1][2] Ia juga ikut membangun teleskop tenaga tinggi Iran pada tahun 1970-an.[3] Ia pernah dan masih terus berperan aktif dalam berbagai kolaborasi astronomi internasional, seperti mengorganisir program pengajaran dan pengembangan di Korea Utara.[4]
Edward menerima gelar B.S. dari Universitas Villanova pada tahun 1964. Pada tahun 1970, ia menerima gelar doktor astronomi dari Universitas Pennsylvania. Risetnya bergerak dalam bidang sistem bintang biner, pulsar, lubang hitam, evolusi matahari dan bintang seperti-matahari, program APT (Automatic Photoelectric Telescope), studi pergerakan apsidal, dan mencari eksoplanet.
Referensi
|
---|
Umum | |
---|
Perpustakaan nasional | |
---|
Basis data ilmiah | |
---|
Lain-lain | |
---|