Eclipse of Heart

Eclipse of the Heart adalah sebuah seri drama romansa misteri seru televisi Thailand tahun 2023 garapan Oat Voravudh Niyomsap. Seri tersebut diadaptasi dari sebuah novel dengan judul Tai Ngao Tawan karya Piyaphon Sakkasem. Seri tersebut terdiri dari 20 episode. Seri tersebut menampilkan Mark Prin dan Bow Maylada.[1] Seri ini juga tersedia untuk penstriman di Viu di wilayah tertentu.

Sinopsis

Pareena (Bow Maylada) yang sangat sempurna dan indah hingga kematian sang ayah. Setelah kematian ayahnya, Pareena menemukan sesuatu yang janggal dengan kematian ayahnya. Hal ini pun mendorong Pareena untuk mengungkapkan misteri tersebut demi kehormatan ayahnya. Dalam proses pengungkapannya, Pareena belajar bahwa manusia bisa menunjukkan kepribadian yang berbeda di depan orang lain. Pareena juga melihat itu dalam diri Korn (Mark Prin), yang berperilaku sebagai pemberontak dan selalu menjadi saudara laki-laki yang sempurna. Ia juga menyadari bahwa di mana ada sinar matahari di situ ada bayangan. Manusia bisa berbuat salah dan tidak ada yang sempurna.

Referensi