Artikel atau sebagian dari artikel ini mungkin diterjemahkan dari List of accolades received by Vishwaroopam di en.wikipedia.org. Isinya masih belum akurat, karena bagian yang diterjemahkan masih perlu diperhalus dan disempurnakan. Jika Anda menguasai bahasa aslinya, harap pertimbangkan untuk menelusuri referensinya dan menyempurnakan terjemahan ini. Anda juga dapat ikut bergotong royong pada ProyekWiki Perbaikan Terjemahan.
(Pesan ini dapat dihapus jika terjemahan dirasa sudah cukup tepat. Lihat pula: panduan penerjemahan artikel)
Daftar penghargaan dan nominasi yang diterima oleh Vishwaroopam
Kamal Haasan (dipotret pada 2014) meraih beberapa penghargaan dan nominasi atas produksi, penyutradaraan dan aktingnya dalam film tersebut.
Vishwaroopam dibuat dengan anggaran sebesar ₹950 juta.[7][b] Film tersebut dirilis pada 25 Januari 2013 di seluruh dunia kecuali Tamil Nadu dimana film tersebut dilarang karena protes dari organisasi-organisasi Islam yang menyatakan bahwa umat Muslim digambarkan dalam sorotan negatif.[9] Larangan terhadap film tersebut kemudian diangkat dan dirilis pada 7 Februari 2013 setelah kesepakatan antara Haasan dan organisasi-organisasi tersebut;[10] versi Hindi dirilis pada 1 Februari 2013.[11] Kedua versi tersebut meraih sambutan positif dan kesuksesan komersial di box office,[12][13] dengan mengumpulkan keuntungan sebesar ₹2.2 miliar.[7][b]
Film tersebut meraih 13 penghargaan dari 36 nominasi; penyutradaraannya, penampilan para anggota pemeran, musik, sinematografi, penyuntingan, pengarahan gambar dan koreografinya meraih perhatian besar dari kelompok-kelompok penghargaan. Di Penghargaan Film Nasional ke-60, Vishwaroopam memenangkan Koreografi Terbaik dan Rancangan Produksi Terbaik. Film tersebut merai tiga nominasi:
Film Terbaik, Sutradara Terbaik dan Aktor Terbaik di Penghargaan Filmfare Selatan ke-61, memenangkan satu. Film tersebut memenangkan tiga penghargaan dari enam belas nominasi di Penghargaan Vijay ke-8, yang meliputi Film Terbaik (Kamal, S. Chandrahaasan, Potluri), Aktris Pendukung Terbaik (Jeremiah), dan Peran Jahat Terbaik (Bose); Kamal memenangkan Aktor Terbaik dan Sutradara Terfavorit, sementara Ilayaraaja dan Taweepasas meraih penghargaan untuk Pengarah Gambar Terbaik. Vishwaroopam meraih tujuh nominasi di Penghargaan Film Internasional India Selatan ke-3. Pada kemenangan lainnya, film tersebut meraih empat Penghargaan Sinema Ananda Vikatan, dua Penghargaan Film Negara Bagian Tamil Nadu dan dua penghargaan di Festival Film Jagran.
^Penghargaan pada kategori tertentu tidak memiliki nominasi dan hanya pemenanga yang diumumkan oleh juri. Untuk menyederhanakan dan menghindari kesalahan masing-masing penghargaan dalam daftar ini dianggap telah masuk nominasi.
^ abRata-rata nilai tukar pada 2013 adalah 60.936 rupee India (₹) per 1 dolar AS (US$).[8]
^Tanggal dipranalakan ke artikel tentang acara penghargaan yang diadakan pada tahun tersebut, jika memungkinkan.