Carl H. Delacato

Carl H. Delacato (10 September 1923 – 15 April 2007) resmi menerima gelar BS dari West Chester State College setelah menamatkan studinya pada tahun 1945 dalam bidang pendidikan. Ia kembali menerima gelar MS dari Universitas Pennsylvania pada tahun 1948, yang juga dalam bidang pendidikan dan melanjutkan studinya sampai mendapat gelar Ed.D pada tahun 1952. Pada tahun 1948 ia telah mendirikan Chestnut Hill Reading Clinic, sebuah klinik pendidikan. Cakupan penelitian yang ia kerjakan adalah dalam bidang organisasi jaringan saraf dan pemolaan.[1]

Pemolaan

Menurut Delacato (1968) pemolaan atau Doman Delacato-Treatment Method adalah suatu metode pengobatan untuk anak-anak yang memiliki gangguan dengan jaringan sarafnya. Teori utama dari metode pengobatan ini didasarkan pada organisasi saraf secara individu.[1] Organisasi jaringan saraf merupakan suatu kondisi fisiologis bersifat optimal dan secara unik terdapat pada manusia. Kondisi ini diakibatkan oleh perkembangan ontogeni yang tidak terganggu. Delacato berpendapat bahwa masalah-masalah kebahasaan mendapat diagnosis, perlakuan, dan dicegah melalui pengukuran dan modifikasi organisasi saraf.

Buku-Buku

  1. The Diagnosis and Treatment of Speech and Reading Problems
  2. Neurological Organization and reading

Referensi

  1. ^ a b Baihaqi, MIF; Reynolds, Cecil R.; Mann, Lester (2014). Ensiklopedi Tokoh Pendidikan Luar Biasa. Bandung: Nuansa Cendekia. hlm. 136. ISBN 9786028395755.