Dalam ekonomibasis moneter (disebut juga uang basis, basis uang, high-powered money, uang cadangan, atau narrow money) di sebuah negara didefinisikan sebagai porsi cadanganbank komersial yang tercatat di bank sentral ditambah total mata uang yang beredar di masyarakat (termasuk uang brankas, mata uang yang secara fisik disimpan di brankas bank).
Basis moneter tidak sama dengan persediaan uang yang terdiri dari total mata uang yang beredar di masyarakat ditambah deposito non-bank di bank komersial.
Basis moneter dan kebijakan moneter biasanya dikendalikan oleh institusi nasional yang sama, yaitu kementerian keuangan atau bank sentral. Kedua institusi ini mengubah basis moneter melalui transaksi pasar terbuka, yaitu membeli dan menjual obligasi pemerintah. Mereka juga biasanya mampu memengaruhi aktivitas perbankan dengan memanipulasi suku bunga dan mengatur persyaratan cadangan (seberapa banyak uang yang harus dipegang bank alih-alih dipinjamkan ke nasabah).
Basis moneter (M0) disebut high-powered karena kenaikannya akan ikut menaikkan suplai deposito permintaan melalui pinjaman bank. Rasio ini disebut pengganda uang (money multiplier).[1]
Amerika Serikat
Per 21 Agustus 2013, basis moneter Amerika Serikat adalah USD 3.383.104.000.000.[2]