Ardian Syamsuddin

Ardian Syamsuddin adalah pengarang sastra Jawa modern: Antologi Biografi (lahir 19 Januari 1955, di Desa Kebonsari, Madiun. Ia mulai mengarang sejak tahun 1972, saat Arswendo Atmowiloto menyelenggarakan Bengkel Sastra Jawa Angkatan ke-2.[1] Berkat Bengkel Sastra Jawa dan kegigihanya untuk menjadi pengarang pada saat itu, ia memenangi Sayembara Mengarang Crita Cekak dan Geguritan yang diselenggarakan oleh Pusat Kesenian Jawa Tengah (PKJT) sebagai juara pertama melalui karyanya yang berjudul Nresnani Andheng-Andheng.[1]

Riwayat Hidup

Setelah mengikuti Sayembara Mengarang Crita Cekak dan Geguritan, Ardian memutuskan untuk berpindah ke Sala. Di kota itu ia semakin aktif menulis dalam bahasa Jawa. Pada tahun 1973, ia menjadi runner up pada lomba yang sama lewat karyanya yang berjudul Wengi Pukasan. Namun sayang, Ardian tidak betah tinggal di Sala. Kemudian, ia pindah ke Jakarta. Di sana ia membantu Susilomurti untuk mengelola koran berbahasa Jawa Kumandhang sebagai redaktur sekaligus penulis crita cekak dan guritan.

Sudah menjadi gaya hidupnya, Ardian pun kemudian keluar dari Kumandhang dan pergi meninggalkan Jakarta tahun 1977. Sejak saat itu ia tidak aktif lagi menulis dalam bahasa Jawa. Berdasarkan data yang ada, karya Ardian sudah dipublikasikan yaitu Dharma Nyata, Dharma Kandha, dan Kumandhang. Selain menulis dalam bahasa Jawa , Ardian juga menulis dalam bahasa Indonesia. Bahkan, puisinya yang berjudul "Telaga" merebut juara pertama pada sayembara penulisan puisi yang diselenggarakan oleh Persada Studi Klub Yogyakarta.

Pengarang yang seangkatan dengan N.Sakdani, Trim Sutedjo, dan Esmiet ini termasuk seorang aktivis sastra Jawa. Ia tercatat sebagai anggota di berbagai kelompok sastra Jawa, seperti misalnya Sanggar Triwida, Pamarsudi Sastra Jawa Bojonegoro (PSJB), Sanggar Pari Kuning (Banyuwangi). Ia tidak segan untuk mendatangi kegiatan satra Jawa yang diseleggarakan di Jepara, Yogyakarta, Kudus, dsb.


Karya

  • Nresnani Andheng-Andheng
  • Wengi Pungkasan
  • Telaga

Penghargaan

Ardian Syamsuddin pertama kali mendapat penghargaan saat ia memenangi Sayembara Mengarang Crita Cekak dan Geguritan pada tahun 1972 dan meraih juara pertama dengan karyanya yang berjudul "Nresnani Andheng- Andheng. Kemudian, ia mendapat penghargaan untuk yang kedua kalinya pada tahun 1973 pada lomba sama yang diselenggarakan oleh PKJT dan memperoleh juara 2 melalui karyanya yang berjudul "Wengi Pungkasan". Dan yang ketiga, pada sayembara penulisan puisi yang diselenggarakan oleh Persada Studi Klub Yogyakarta dan memperoleh juara pertama melalui karyanya yang berjudul "Telaga".

Rujukan/Referensi

  1. ^ a b Antologi biografi pengarang sastra Jawa modern. Suwondo, Tirto. (edisi ke-Cet. 1). Yogyakarta: Adiwacana. 2006. ISBN 9799960487. OCLC 224862919. 



A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41