Alexander Witt

Alexander Witt
2016
Lahir1952
Chili Santiago, Chili
PekerjaanFilm director dan sinematografer
IMDB: nm0936838 Allocine: 90843 Allmovie: p194606 Modifica els identificadors a Wikidata

Alexander B. Witt (lahir tahun 1952 di kota Santiago, Chili, Amerika Selatan), adalah seorang kru perfilman Hollywood yang bekerja di rumah produksi Columbia Tristar Sony Pictures.

Perjalanan karier

Pekerjaan spesialisasinya adalah sebagai ahli kamera dan asisten sutradara. Film pertama yang ia sutradarai penuh adalah Resident Evil: Apocalypse, yang berbasis dari video game karya Capcom. Dalam film tesebut, ia juga tampil sebagai cameo seorang sniper, di mana adegannya adalah ketika Carlos Olivera (Oded Fehr) dibidik diatas gedung tinggi oleh seorang sniper, dan kemudian sang sniper tersebut dipukul oleh Alice (Milla Jovovich).

Selain di Resident Evil: Apocalypse, Witt juga tampil sebagai assisten sutradara dalam film James Bond, Casino Royale pada 2006 lalu.

Witt lahir di Chili, dan merupakan seorang keturunan Jerman. Beranjak dewasa, ia pindah ke Meksiko, dan pada 1973, Witt pindah ke Eropa, di mana ia mulai bekerja didunia perfilman.

Rumah produksi pertama yang dimasuki oleh Alex Witt adalah Arriflex, di mana ia berkerja sebagai ahli di departemen suara dan kamera.

Film pertama yang mulai diolahnya adalah pada tahun 1976, saat itu ia bekerja sebagai asisten kamera. Dan bekerja selama 21 jam di kota München, Jerman.

Dan pada tahun 1990-an, Witt mulai dipercaya oleh rumah produksi Columbia Tristar Sony Pictures sebagai 2nd director. Witt adalah teman baik dari penulis naskah dan cerita, Paul W.S. Anderson.

Momen ringan

Boleh dibilang, Alexander Witt-lah yang pertama kali menarik aktris Inggris Sienna Guillory (SG) untuk memerankan Jill Valentine dalam Resident Evil: Apocalypse. Awalnya ia menyeleksi beberapa kandidat lain seperti Sandra Bullock, Julia Roberts, dan masih banyak lagi. Namun performa SG dalam casting memuaskan Witt. Ia lalu merekomendasikan SG pada Paul W. S. Anderson selaku produser dan penulis cerita. Dan Anderson pun akhirnya menyetujui permintaan Witt.

Pranala luar


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41