Aksara Aborigin Kanada

Aksara Aborigin Kanada
Aksara Aborigin Cree Barat. Berikut adalah transilterasi teks tersebut:
Êwako oma asiniwi mênikan kiminawak
ininiwak manitopa kaayacik. Êwakwanik oki
kanocihtacik asiniwiatoskiininiw kakiminihcik
omêniw. Akwani mitahtomitanaw askiy asay
êatoskêcik ota manitopa.
Jenis aksara
Bahasaalg: Cree, Naskapi, Ojibwe/Chippewa, Blackfoot (Siksika)
esx: Inuktitut, Inuinnaqtun
ath: Dane-zaa, Slavey, Chipewyan (Denesuline)/Sayisi, Carrier (Dakelh), Sekani[1]
Periode
1840an–sekarang
Arah penulisanKiri ke kanan
ISO 15924
ISO 15924Cans, 440 Sunting ini di Wikidata, ​Silabik Aboriginal Kanada Baku
Pengkodean Unicode
Nama Unicode
Canadian Aboriginal
U+1400–U+167F Unified Canadian Aboriginal Syllabics,
U+18B0–U+18FF Unified Canadian Aboriginal Syllabics Extended
 Artikel ini mengandung transkripsi fonetik dalam Alfabet Fonetik Internasional (IPA). Untuk bantuan dalam membaca simbol IPA, lihat Bantuan:IPA. Untuk penjelasan perbedaan [ ], / / dan  , Lihat IPA § Tanda kurung dan delimitasi transkripsi.

Aksara Aborigin Kanada adalah sejumlah aksara abugida (sistem penulisan yang didasarkan pada pasangan konsonan-vokal) yang digunakan untuk menuliskan sejumlah bahasa-bahasa penduduk asli Kanada, yaitu bahasa-bahasa dari kelompok Algonquia, Inuit dan (sebelumnya) Athabaska. Aksara ini dianggap berguna karena berbeda dari aksara Latin yang dipakai oleh bahasa-bahasa dominan dan juga karena aksara ini dapat memberantas buta huruf dengan cepat;[2] pada abad ke-19, suku Cree merupakan salah satu kelompok dengan tingkat melek huruf tertinggi di dunia.[3]

Aksara Aborigin Kanada saat ini digunakan untuk menuliskan semua bahasa Cree dari Naskapi (dituturkan di Quebec) hingga Pegunungan Rocky, termasuk bahasa Cree Timur, Cree Hutan, Cree Rawa-Rawa dan Cree Dataran. Aksara ini juga digunakan untuk menuliskan bahasa Inuktitut di wilayah Arktik Kanada; aksara ini digunakan bersamaan dengan aksara Latin sebagai aksara resmi di Nunavut. Selain itu, aksara ini digunakan secara regional untuk bahasa-bahasa Algonquia Kanada lainnya, seperti bahasa Ojibwe di Kanada Barat dan bahasa Blackfoot. Untuk bahasa-bahasa Athabaska di barat, aksara ini pernah digunakan untuk menulis bahasa Dakelh (Carrier), Chipewya, Slavey, Tłı̨chǫ (Dogrib) dan Dane-zaa (Beaver).

Bentuk dasar

Aksara Evans 1840
V
K
-e -i -o -a akhir rotasi
(none) simetris
p- simetris
t- simetris
k- asimetris
c- asimetris
m- asimetris
n- asimetris
s- asimetris
y- asimetris
sp- Z Z Z Z N N И И simetris
-w- · (setelah silabel)
-h  
-hk  
-l  
-r  

Catatan kaki

  1. ^ ScriptSource.org
  2. ^ John Nichols, 1996. "The Cree Syllabary". In Daniels & Bright, The World's Writing Systems, hlm. 599ff
  3. ^ Henry Rogers, 2005, Writing systems: a linguistic approach, hlm. 249.