Abbakka Chowta

Abbakka Chowta
Rani dari Ullal
Patung ukuran manusia dari Ratu Chowta Abbakka di Ullal
Berkuasa1525 – ?? 1570s
PendahuluTirumala Raya Chowta
PasanganBanga Lakshmappa Arasa
WangsaChowta
AgamaJain

Rani Abbakka Chowta adalah Ratu Ullal yang bertarung melawan tentara Portugis pada setengah akhir abad ke-16. Ia berasal dari wangsa Chowta yang memerintah sebagian besar pesisir Karnataka (Tulu Nadu), India. Ibu kotanya adalah Puttige. Kota pelabuhan Ullal dijadikan sebagai cabang ibu kota. Tentara Portugis membuat beberapa upaya untuk menaklukan Ullal sebagai tempat strategis. Namun, Abbakka berkali-kali menghantam mereka selama lebih dari empat dekade. Karena kegigihannya, ia dikenal sebagai Abhaya Rani (ratu pantang menyerah).[1][2] Ia juga salah satu orang India terawal yang bertarung melawan kekuatan kolonial dan terkadang disebut sebagai 'pejuang kemerdekaan wanita pertama di India'.[3][4] Di negara bagian Karnataka, ia dikenang bersama dengan Rani Kittur Chennamma, Keladi Chennamma dan Onake Obavva, sebagai pahlawan dan pejuang wanita terkenal.[5]

Catatan

  1. ^ "Queen Abbakka's triumph over western colonisers". Press Information Bureau, Govt., of India. Diakses tanggal 2007-07-25. 
  2. ^ "The Intrepid Queen-Rani Abbakka Devi of Ullal". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2007-08-07. Diakses tanggal 2007-07-25. 
  3. ^ "Include Tulu in Eighth Schedule: Fernandes". Rediff.com. Diakses tanggal 2007-07-25. 
  4. ^ "Blend past and present to benefit future". Times of India. Diakses tanggal 2007-07-25. 
  5. ^ Freedom fighters of India, Volume 4. Delhi: ISHA Books. 2008. hlm. 192. ISBN 81-8205-468-0. 

Referensi

Pranala luar


Templat:Topik Karnataka Templat:Topik Jainisme