Tony Stewart
Anthony Wayne Stewart (lahir 20 Mei 1971) adalah seorang mantan pembalap mobil professional asal Amerika Serikat yang saat ini menjadi pengusaha dan pemilik tim balap. Ia terakhir kali membalap di ajang NASCAR Seri Piala dengan mengendarai mobil Chevrolet SS nomor #14 di tim Stewart-Haas Racing di musim 2016.[1] Ia juga sekaligus memegang posisi sebagai salah satu pemilik di tim tersebut bersama Gene Haas.[2] Sebelumnya Stewart pernah membalap untuk tim Joe Gibbs Racing pada kurun waktu musim 1999 sampai 2008. Selama membalap di NASCAR ia berhasil menjadi juara pembalap di Seri Piala yaitu pada 2002, 2005 dan 2011.[3] Sebagai pemilik tim ia juga berhasil meraih gelar juara pemilik pada 2011 untuk dirinya sendiri dan 2014 bersama Kevin Harvick. Stewart juga pernah membalap di ajang Indy Racing League (sekarang Seri IndyCar) selama kurun waktu 1996 sampai 1998. Prestasi tertingginya di ajang ini adalah juara pada musim 1997.[4][5] Ia adalah pembalap satu-satunya sampai saat ini yang mampu meraih gelar juara IndyCar dan NASCAR Seri Piala.[6] Stewart saat ini menjadi pendiri serta petinggi dari ajang Superstar Racing Experience yang ia dirikan pada tahun 2020.[7] Stewart juga merupakan juara musim perdana ajang tersebut di tahun 2021.[8] Referensi
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai Tony Stewart.
|