Jalan Panglima Polim adalah nama salah satu jalan utama Jakarta. Nama jalan ini diambil dari nama seorang Pahlawan Nasional Indonesia asal Aceh yaitu Panglima Polem IX atau biasa dipanggil Panglima Polim. Jalan ini membentang sepanjang 1,6 KM dari Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sampai Pulo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Jalan ini berada di Jakarta Selatan. Jalan ini melintasi 3 Kelurahan, yaitu kelurahan:
Jalan ini merupakan kawasan pemberlakuan Pembatasan Lalu Lintas Ganjil-Genap (berlaku Senin-Jumat, Pukul 06:00-10:00 dan 16:00-21:00 WIB).[1][2] dan dilalui oleh Transjakarta Koridor 1 dan MRT Jakarta Lin Utara-Selatan (Lebak Bulus-Bundaran HI). Di jalan ini terdapat Gedung Kejaksaan Agung,[3] Blok M Plaza, kawasan pertokoan Blok M, M Bloc Space,[4][5] dan Karen's Dinner Jakarta.[6] Trotoar di jalan ini ditata, karena banyak pelanggaran di trotoar jalan ini.[7]
Persimpangan
Jalan ini memiliki beberapa persimpangan, yaitu:
- Persimpangan Kyai Maja (barat), Sisingamangaraja (utara), dan Trunojoyo (timur) atau juga disebut persimpangan CSW
- Persimpangan dekat pintu masuk Terminal Blok M
- Persimpangan Jalan Melawai Raya
- Persimpangan Jalan Barito II (barat) dan Jalan Panglima Polim IX (timur)
- Persimpangan Blok A di Jalan Petogogan II (Barat) dan Jalan Darmawangsa Raya (Timur)
Transportasi
Jalur Bus
Transjakarta
Jalan ini dilalui oleh jalur TransJakarta koridor 1 dengan rute Blok M—Kota. Halte yang berada di jalan ini adalah Halte Kejaksaan Agung, yang termasuk dalam Pumpunan Moda CSW, yang melayani rute koridor 1 (Blok M—Kota) arah Terminal Blok M dan rute penyambung 4K (Pulo Gadung—Blok M), 6M (Stasiun Manggarai—Blok M), 6N (Ragunan—Kemang—Blok M), 7B (Kampung Rambutan—Blok M), 9H (Cipedak—Blok M), 10H (Tanjung Priok—Blok M) arah Terminal Blok M, 8E (Blok M—Bintaro) arah Bintaro, dan S21 (Ciputat—CSW) di kedua arah. Selain itu, Royal Trans 1K (Cibubur Junction—Blok M) dan B13 (Summarecon Bekasi—Blok M) di arah Blok M.
Rute-rute bus Transjakarta yang melewati jalan ini adalah:
- Koridor
- (Blok M–Kota)[8]
- Rute Lintas Koridor
- (Pulo Gadung—Blok M)
- (Tanjung Priok—Blok M)
- Rute Pengumpan Dalam Kota
- 1E (Pondok Labu—Blok M)
- 1Q (Blok M—Rempoa)
- 6M (Stasiun Manggarai—Blok M)[9]
- 6N (Ragunan—Kemang—Blok M)[10]
- 6T (Pasar Minggu - Velbak)
- 6U (Pasar Minggu-Blok M)[11]
- 7B (Kampung Rambutan—Blok M)[12]
- 8D (Joglo-Blok M)[13]
- 8E (Blok M—Bintaro)[14]
- 9H (Cipedak—Blok M)[15]
- Rute Penyambung Perbatasan
- Mikrotrans Jaklingko
- JAK-31 (Blok M—Pondok Labu)
Bus Lainnya
Selain Transjakarta, berikut ini adalah rute angkutan umum yang melayani Jalan Panglima Polim:
Jalur Kereta Api
Lihat juga
Referensi
- ^ Prastiwi, Devira (2022-07-29). Qodar, Nafiysul, ed. "Jelang Akhir Pekan Jumat 29 Juli 2022, Cek 26 Titik Ganjil Genap Jakarta". Liputan6.com. Diakses tanggal 2022-07-29.
- ^ Soebijoto, Hertanto, ed. (2019-08-06). "Ini Alasan Jalan Fatmawati Raya-Panglima Polim-Sisingamangaraja Diberlakukan Ganjil Genap". Wartakotalive.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Wiratama, Syailendra Hafiz. "Kebakaran Besar di Gedung Kejaksaan Agung, Jalan Panglima Polim Ditutup". detiknews. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Bustomi, Muhammad Isa (2022-12-09). "Melihat Kerajinan Tangan Karya Narapidana di M Bloc Space, dari Lukisan hingga Miniatur Motor... Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ tim. "M Bloc Space Jakarta: Sejarah, Lokasi, Jam Buka, dan Daya Tarik". gaya hidup. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Amelia, Clara (2022-12-26). "Siapa Pemilik Karen's Diner? Restoran Viral dengan Konsep Pelayanan Tak Ramah ke Pengunjung : Okezone Economy". economy.okezone.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Prodjo, Wahyu Adityo (2021-03-08). "Trotoar di Jalan Panglima Polim Ditata bersama Juru Parkir Halaman all". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Oktaviani, Tari (2022-10-24). "Rute Transjakarta 1 Blok M-Kota". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Oktaviani, Tari (2022-12-13). "Rute Transjakarta 6M Stasiun Manggarai-Blok M". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Oktaviani, Tari (2022-12-13). "Rute Transjakarta 6N Blok M-Ragunan via Kemang". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Oktaviani, Tari (2022-12-17). "Rute Transjakarta 6U Blok M-Pasar Minggu". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Oktaviani, Tari (2022-12-18). "Rute Transjakarta 7B Kampung Rambutan-Blok M". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Oktaviani, Tari (2022-12-21). "Rute Transjakarta 8D Joglo-Blok M". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Oktaviani, Tari (2022-12-21). "Rute Transjakarta 8E Bintaro-Blok M". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.
- ^ Oktaviani, Tari (2022-12-24). "Rute Transjakarta 9H Blok M-Universitas Pancasila". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2022-12-29.