Gencatan senjata 22 Juni 194049°25′38″N 2°54′23″E / 49.42736111°N 2.90641944°E Gencatan senjata 22 Juni 1940 adalah persetujuan gencatan senjata yang ditandatangani pada pukul 18:36[1] di dekat Compiègne, Prancis. Persetujuan ini ditandatangani oleh perwira-perwira militer tinggi Jerman Nazi dan perwakilan-perwakilan Republik Prancis Ketiga, seperti panglima tertinggi Wehrmacht Wilhelm Keitel[1] dan Jenderal Prancis Charles Huntziger. Setelah kemenangan besar Jerman dalam Pertempuran Prancis (10 Mei–21 Juni 1940), gencatan senjata ini menetapkan wilayah pendudukan Jerman di Prancis utara dan barat, yang meliputi seluruh pesisir Selat Inggris dan Samudra Atlantik, sementara wilayah lainnya dijadikan zona "bebas" yang diperintah oleh Prancis. Adolf Hitler sengaja memilih Hutan Compiègne sebagai tempat penandatanganan gencatan senjata karena peran simbolisnya sebagai tempat penandatanganan gencatan senjata dengan Jerman pada tahun 1918 yang mengakhiri Perang Dunia I. (Vietnam) ∈
Pranala luar
|