Final Piala Dunia Antarklub FIFA 2015

Final Piala Dunia Antarklub FIFA 2015
TurnamenPiala Dunia Antarklub FIFA 2015
Tanggal20 Desember 2015 (2015-12-20)
StadionInternational Stadium Yokohama, Yokohama
WasitAlireza Faghani (Iran)
Penonton66.853
CuacaMalam cerah
5 °C (41 °F)
Kelembapan 76%
2014
2016

Final Piala Dunia Antarklub FIFA 2015 adalah pertandingan babak final dari Piala Dunia Antarklub FIFA 2015, suatu turnamen sepak bola yang diselenggarakan di Jepang. Pertandingan ini merupakan pertandingan babak final ke-12 dari Piala Dunia Antarklub FIFA, suatu turnamen yang diselenggarakan oleh FIFA untuk mempertemukan klub-klub juara dari masing-masing konfederasi, serta pemenang liga dari negara tuan rumah.

Pertandingan ini mempertemukan klub River Plate dari Argentina, yang mewakili CONMEBOL sebagai juara bertahan Copa Libertadores, dan klub Barcelona dari Spanyol, yang mewakili UEFA sebagai juara bertahan Liga Champions UEFA. Pertandingan ini diadakan di International Stadium Yokohama di Yokohama pada 20 Desember 2015. Barcelona memenangkan pertandingan dengan skor akhir 3–0 sekaligus memenangkan gelar juara Piala Dunia Antarklub FIFA untuk ketiga kalinya.[1][2] Kemenangan ini juga menandakan bahwa Barcelona memenangkan trofi kelima sepanjang tahun 2015.[3]

Latar belakang

River Plate

River Plate lolos ke dalam turnamen ini sebagai juara Copa Libertadores 2015, setelah menang dengan skor agregat 3–0 atas UANL pada babak final. Ini merupakan kali pertama bagi River Plate dalam berkompetisi dalam turnamen ini. River Plate telah bermain sebanyak dua kali pada Piala Interkontinental (pendahulu Piala Dunia Antarklub FIFA), dengan tiga kemenangan (1986) dan satu kekalahan (1996). River Plate mencapai babak final setelah mengalahkan klub Sanfrecce Hiroshima dari Jepang pada babak semi-final.[4]

Barcelona

Barcelona lolos ke dalam turnamen ini sebagai juara Liga Champions UEFA 2014–15, setelah mengalahkan Juventus dengan skor akhir 3–1 pada babak final. Ini merupakan kali keempat bagi Barcelona dalam berkompetisi dalam turnamen ini, setelah menjuarai turnamen ini pada 2009 dan 2011, serta menjadi runner-up pada 2006. Barcelona telah bermain sebanyak lima kali pada Piala Interkontinental, dengan satu kekalahan (1992). Barcelona mencapai babak final setelah mengalahkan klub Guangzhou Evergrande dari Tiongkok pada babak semi-final.[5]

Perjalanan menuju final

Argentina River Plate Tim Spanyol Barcelona
CONMEBOL Konfederasi UEFA
Juara Copa Libertadores 2015 Kualifikasi Juara Liga Champions UEFA 2014–15
Bye Babak play-off Bye
Bye Perempat-final Bye
1–0 Jepang Sanfrecce Hiroshima
(Alario 72')
Semi-final 3–0 Tiongkok Guangzhou Evergrande
(Suárez 39', 50', 67')

Pertandingan

Detail

20 Desember 2015 (2015-12-20)
19:30 (UTC+9)
River Plate Argentina 0–3 Spanyol Barcelona
Laporan Messi Gol 36'
Suárez Gol 49', 68'
River Plate
Barcelona
GK 1 Argentina Marcelo Barovero (c)
RB 25 Argentina Gabriel Mercado
CB 2 Argentina Jonathan Maidana
CB 3 Kolombia Éder Álvarez Balanta
LB 21 Argentina Leonel Vangioni
DM 5 Argentina Matías Kranevitter Diberikan kartu kuning pada menit ke-10 10'
RM 8 Uruguay Carlos Sánchez
AM 19 Uruguay Tabaré Viúdez Keluar digantikan pada menit ke-56 56'
LM 23 Argentina Leonardo Ponzio Diberikan kartu kuning pada menit ke-32 32' Keluar digantikan pada menit ke-46 46'
CF 7 Uruguay Rodrigo Mora Keluar digantikan pada menit ke-46 46'
CF 13 Argentina Lucas Alario
Pemain pengganti:
GK 12 Argentina Augusto Batalla
GK 26 Argentina Julio Chiarini
DF 6 Argentina Leandro Vega
DF 20 Argentina Milton Casco
DF 24 Argentina Emanuel Mammana
MF 10 Argentina Gonzalo Martínez Masuk menggantikan pada menit ke-46 46'
MF 16 Argentina Nicolás Bertolo
MF 18 Uruguay Camilo Mayada
MF 27 Argentina Lucho González Masuk menggantikan pada menit ke-46 46'
FW 11 Argentina Javier Saviola
FW 15 Argentina Leonardo Pisculichi
FW 22 Argentina Sebastián Driussi Masuk menggantikan pada menit ke-56 56'
Manajer:
Argentina Marcelo Gallardo
GK 13 Chili Claudio Bravo
RB 6 Brasil Dani Alves
CB 3 Spanyol Gerard Piqué
CB 14 Argentina Javier Mascherano Keluar digantikan pada menit ke-81 81'
LB 18 Spanyol Jordi Alba Diberikan kartu kuning pada menit ke-16 16'
RM 4 Kroasia Ivan Rakitić Diberikan kartu kuning pada menit ke-43 43' Keluar digantikan pada menit ke-67 67'
CM 5 Spanyol Sergio Busquets
LM 8 Spanyol Andrés Iniesta (c)
RF 10 Argentina Lionel Messi
CF 9 Uruguay Luis Suárez
LF 11 Brasil Neymar Diberikan kartu kuning pada menit ke-61 61' Keluar digantikan pada menit ke-89 89'
Pemain pengganti:
GK 1 Jerman Marc-André ter Stegen
GK 25 Spanyol Jordi Masip
DF 15 Spanyol Marc Bartra
DF 21 Brasil Adriano
DF 23 Belgia Thomas Vermaelen Masuk menggantikan pada menit ke-81 81'
DF 24 Prancis Jérémy Mathieu Masuk menggantikan pada menit ke-89 89'
MF 20 Spanyol Sergi Roberto Diberikan kartu kuning pada menit ke-72 72' Masuk menggantikan pada menit ke-67 67'
MF 26 Spanyol Sergi Samper
MF 28 Spanyol Gerard Gumbau
FW 17 Spanyol Munir El Haddadi
FW 19 Spanyol Sandro Ramírez
Manajer:
Spanyol Luis Enrique

Asisten wasit:
Reza Sokhandan (Iran)
Mohammadreza Mansouri (Iran)
Wasit keempat:
Sidi Alioum (Kamerun)

Peraturan pertandingan[7]

  • 90 menit.
  • 30 menit perpanjangan waktu jika diperlukan.
  • Adu penalti jika skor masih imbang.
  • Dua belas pemain pengganti terdaftar.
  • Maksimum tiga penggantian pemain.

Statistik