Doljanchi

Doljanchi
Nama Korea
Hangul
돌 atau 돌잔치
Hanja
-
Alih AksaraDol atau doljanchi
McCune–ReischauerTol atau toljanchi


Doljanchi atau Dol adalah tradisi merayakan ulang tahun pertama seorang bayi dalam budaya Korea. Doljanchi diselenggarakan dengan meriah oleh keluarga Korea dengan mengundang sanak saudara dan teman-teman mereka.

Orang Korea memandang penting ulang tahun pertama karena mereka menganggap umur 1 tahun adalah awal masuknya bayi ke dalam kehidupan. Selain itu pada masa lalu, saat keadaan ekonomi rakyat Korea belum makmur, angka kematian bayi sangat tinggi dan banyak bayi yang meninggal sebelum mencapai usia 1 tahun. Jadi ulang tahun pertama adalah perayaan yang dimaksudkan untuk memohon kesejahteraan dan umur panjang untuk bayi.

Peristiwa yang paling menarik dalam perayaan doljanchi adalah doljabi (돌잡이). Pada saat doljabi, si bayi diharapkan oleh orang tua untuk memilih benda-benda yang telah disiapkan. Benda-benda yang disediakan mengandung arti layaknya karier yang akan mereka tempuh pada masa depan. Jika si bayi memilih kuas atau buku, pada masa depan ia dipercaya akan jadi ilmuwan, jika mengambil uang atau beras, saat dewasa ia akan jadi orang kaya, atau menjadi seorang pejabat bila memilih kue, atau bisa menjadi pemimpin militer jika memilih pedang atau panah. Jika si bayi memilih benang, orang tuanya percaya anaknya akan berumur panjang.

Pada saat doljanchi, orang tua bayi mengundang sanak saudara dan teman-teman mereka. Umumnya sajian yang dihidangkan untuk para tamu adalah kue-kue beras (tteok), sup rumput laut, dan buah-buahan.

Pranala luar