Daftar penerima Nobel perempuan

Seluruh Penghargaan Nobel yang dimenangkan oleh wanita

Penghargaan Nobel dianugerahi setiap tahun oleh Akademi Ilmu Pengetahuan Kerajaan Swedia, Akademi Swedia, Institut Karolinska, dan Komite Nobel Norwegia kepada orang-orang yang membuat jasa-jasa menakjubkan dalam bidang Kimia, Fisika, Nobel Kesusastraan, Perdamaian, Fisiologi atau Kedokteran dan Ekonomi.[1] Semuanya, kecuali penghargaan ekonomi, didirikan pada 1895 atas kehendak Alfred Nobel, yang menyatakan bahwa pengahrgaan tersebut harus diurus oleh Yayasan Nobel. Novel Ekonomi, atau Penghargaan Sveriges Riksbank pada Ilmu Ekonomi dalam Mengenang Alfred Nobel, didirikan pada 1968 oleh Sveriges Riksbank, bank sentral Swedia, kepada orang-orang yang berjasa dalam bidang Ekonomi.[2] Setiap penghargaan dianugerahi oleh sebuah komite terpisah; Akademi Ilmu Pengetahuan Kerajaan Swedia menganugerahi Penghargaan Fisika, Kimia, dan Ekonomi, Akademi Swedia menganugerahi Penghargaan Kesusastraan, Institut Karolinska menganugerahi Penghargaan Fisiologi atau Kedokteran, dan Komite Nobel Norwegia menganugerahi Penghargaan Perdamaian.[3] Setiap penerima menerima sebuah medali, sebuah diploma, dan hadiah uang yang beragam sepanjang tahun.[2]

Pada 2015, Penghargaan-penghargaan Nobel telah dianugerahkan kepada 822 laki-laki, 48 wanita, dan 26 organisasi.[4][5][6] Enam belas wanita memenangkan Nobel Perdamaian, empat belas memenangkan Nobel Kesusastraan, dua belas memenangkan Nobel Fisiologi atau Kedokteran, empat memenangkan Nobel Kimia, dua memenangkan Nobel Fisika dan satu, Elinor Ostrom, memenangkan Nobel Ekonomi.[5][7] Wanita pertama yang memenangkan Nobel adalah Marie Curie, yang memenangkan Nobel Fisika pada 1903 dengan suaminya, Pierre Curie, dan Henri Becquerel.[5][8] Curie juga merupakan satu-satunya wanita yang memenangkan Nobel berganda; pada 1911, ia memenangkan Nkbel Kimia. Putri Curie, Irène Joliot-Curie, memenangkan Nobel Kimia pada 1935, membuat keduanya menjadi pasangan ibu-putri yang memenangkan Nobel.[5] Nobel paling terkini yang dianugerahkan kepada wanita dalam tahun tunggal adalah pada 2009, dimana lima wanita menjadi penerimanya. Wanita paling terkini yang dianugerahi Nobel adalah Tu Youyou dan Svetlana Alexievich (2015).

Penerima

Tahun Gambar Penerima Negara Kategori Keterangan
1903 Curie, Marie SkłodowskaMarie Skłodowska Curie
(berbagi dengan Pierre Curie dan Henri Becquerel)
Polandia dan Prancis Fisika "dalam menghargai jasa-jasa luar biasa yang mereka lakukan dengan bersama-sama meneliti fenomena radiasi yang ditemukan oleh Profesor Henri Becquerel"[8]
1905 Suttner, Bertha vonBertha von Suttner Austria–Hungaria Perdamaian Presiden Kehormatan Biro Perdamaian Internasional Permanen, Bern, Swiss; Pengarang Lay Down Your Arms.[9]
1909 Lagerlof, SelmaSelma Lagerlöf Swedia Kesusastraan "sebagai penghargaan atas tingginya idealisme, imajinasi dan persepsi spiritual yang menjadi ciri tulisan-tulisannya."[10]
1911 Curie, Marie SkłodowskaMarie Skłodowska Curie Polandia dan Prancis Kimia "untuk penemuan radium dan polonium"[11]
1926 Deledda, GraziaGrazia Deledda Italia Kesusastraan "untuk tulisan-tulisannya yang idealis terinspirasi kehidupan di pulau asalnya dan pemdalaman dan simpati dengan masalah manusia pada umumnya"[12]
1928 Undset, SigridSigrid Undset Norwegia Kesusastraan "untuk tulisannya tentang kehidupan di Utara selama Abad Pertengahan"[13]
1931 Addams, JaneJane Addams
(berbagi dengan Nicholas Murray Butler)
Amerika Serikat Perdamaian Sosiolog; Presiden Internasional Liga Internasional Wanita untuk Perdamaian dan Kebebasan.[14]
1935 Joliot-Curie, IreneIrène Joliot-Curie
(berbagi dengan Frédéric Joliot-Curie)
Prancis Kimia "untuk sintesis mereka dari unsur-unsur radioakatif yang baru"[15]
1938 Buck, Pearl S.Pearl S. Buck Amerika Serikat Kesusastraan "untuk deskripsi nyata dan kaya buatannya dari kehidupan petani di Tiongkok dan untuk adikarya biografinya"[16]
1945 Mistral, GabrielaGabriela Mistral Chili Kesusastraan "untuk puisi liriknya, yang terinspirasi oleh kekuatan emosi, telah membuat namanya menjadi simbol aspirasi idealistik dari seluruh wilayah Amerika Latin"[17]
1946 Balch, Emily GreeneEmily Greene Balch
(berbagi dengan John Raleigh Mott)
Amerika Serikat Perdamaian Awalnya Profesor Sejarah dan Sosiologi; Presiden Internasional Kehormatan Liga Internasional untuk Perdamaian dan Kebebasan.[18]
1947 Cori, Gerty TheresaGerty Theresa Cori
(berbagi dengan Carl Ferdinand Cori dan Bernardo Houssay)
Amerika Serikat Fisiologi atau Kedokteran "atas penemuan konversi katalis glikogen"[19]
1963 Goeppert-Mayer, MariaMaria Goeppert-Mayer
(berbagi dengan J. Hans D. Jensen dan Eugene Wigner)
Amerika Serikat Fisika "atas penemuan mereka terkait struktur cangkang nuklir"[20]
1964 Hodgkin, Dorothy CrowfootDorothy Crowfoot Hodgkin Britania Raya Kimia "atas penentuannya oleh teknik sinar X dari struktur pengganti biokimia penting"[21]
1966 Sachs, NellyNelly Sachs
(berbagi dengan Samuel Agnon)
Swedia dan Jerman Kesusastraan "atas penulisan drama dan lirik menakjubkan buatannya, yang menafsirkan takdir Israel dengan menyentuh kekuatan"[22]
1976 Williams, BettyBetty Williams Britania Raya Perdamaian Pendiri Gerakan Perdamaian Irlandia Utara (kemudian berganti nama menjadi Komunitas Masyarakat Damai)[23]
Corrigan, MaireadMairead Corrigan
1977 Sussman Yalow, RosalynRosalyn Sussman Yalow
(berbagi dengan Roger Guillemin dan Andrew Schally)
Amerika Serikat Fisiologi atau Kedokteran "atas pengembangan radioimunoasay dari hormon peptida"[24]
1979 Teresa, BundaBunda Teresa India dan
Yugoslavia
Perdamaian Pemimpin Misionaris Karitas, Kalkuta.[25]
1982 Myrdal, AlvaAlva Myrdal
(berbagi dengan Alfonso García Robles)
Swedia Perdamaian Mantan Menteri Kabinet; Diplomat; Penulis.[26]
1983 McClintock, BarbaraBarbara McClintock Amerika Serikat Fisiologi atau Kedokteran "untuk penemuan unsur-unsur genetik bergerak"[27]
1986 Levi-Montalcini, RitaRita Levi-Montalcini
(berbagi dengan Stanley Cohen)
Italia and
Amerika Serikat
Fisiologi atau Kedokteran "untuk penemuan faktor pertumbuhan"[28]
1988 Elion, Gertrude B.Gertrude B. Elion
(berbagi dengan James W. Black dan George H. Hitchings)
Amerika Serikat Fisiologi atau Kedokteran "untuk penemuan prinsip-prinsip penting pada pengobatan obat-obatan"[29]
1991 Gordimer, NadineNadine Gordimer Afrika Selatan Kesusastraan "yang melalui penulisan epik luar biasanya telah - dalam kata-kata Alfred Nobel - memiliki manfaat yang sangat besar bagi umat manusia"[30]
Suu Kyi, Aung SanAung San Suu Kyi Burma Perdamaian "atas perjuangan non-kekerasannya untuk demokrasi dan hak asasi manusia"[31]
1992 Menchu, RigobertaRigoberta Menchú Guatemala Perdamaian "dalam mengakui karyanya untuk keadilan sosial dan rekosiliasi etnis-budaya yang berbasis pada pernghormatan terhadap hak asasi penduduk asli"[32]
1993 Morrison, ToniToni Morrison Amerika Serikat Kesusastraan "yang dalam novel dikarakteristikkan oleh pasukan visioner dan impor syair, memberikan nyawa pada aspek esensial dari kenyataan Amerika"[33]
1995 Nusslein-Volhard, ChristianeChristiane Nüsslein-Volhard
(berbagi dengan Edward B. Lewis dan Eric F. Wieschaus)
Jerman Fisiologi atau Kedokteran "atas penemuan terkait kontrol genetik dari pengembangan embrionik awal"[34]
1996 Szymborska, WislawaWisława Szymborska Polandia Kesusastraan "atas puisi yang dengan presisi ironik membolehkan konteks sejarah dan biologi datang untuk menyoroti fragmen-fragmen realitas manusia"[35]
1997 Williams, JodyJody Williams
(berbagi dengan International Campaign to Ban Landmines)
Amerika Serikat Perdamaian "atas jasa mereka dalam melarang dan membersihkan pertambangan anti-personil"[36]
2003 Ebadi, ShirinShirin Ebadi Iran Perdamaian "atas upayanya untuk demokrasi dan hak asasi manusia. Ia telah berfokus secara khusus pada perjuangan hak asasi manusia dan anak-anak "[37]
2004 Jelinek, ElfriedeElfriede Jelinek Austria Kesusastraan "dengan semangat linguistik luar biasa mengungkap kemustahilan kata klise masyarakat dan kekuasaan yang menaklukkan"[38]
Maathai, WangariWangari Maathai Kenya Perdamaian "untuk kontribusinya bagi pembangunan berkelanjutan, demokrasi dan perdamaian"[39]
Buck, Linda B.Linda B. Buck
(berbagi dengan Richard Axel)
Amerika Serikat Fisiologi atau Kedokteran "penemuan reseptor odoran dan organisasi dari sistem penghidu (olfactory system)"[40]
2007 Lessing, DorisDoris Lessing Britania Raya Kesusastraan "Penulis epik dari pengalaman perempuan, yang telah menjalani era komunitas terbagi dan terawasi."[41]
2008 Barre-Sinoussi, FrancoiseFrançoise Barré-Sinoussi
(berbagi dengan Harald zur Hausen dan Luc Montagnier)
Prancis Fisiologi atau Kedokteran "atas penemuan HIV"[42]
2009 Blackburn, ElizabethElizabeth Blackburn
(berbagi dengan Jack W. Szostak)
Australia dan Amerika Serikat Fisiologi atau Kedokteran "atas penemuan bagaimana kromosom dilindungi oleh telomer dan enzim telomeras"[43]
Greider, Carol W.Carol W. Greider
(berbagi dengan Jack W. Szostak)
Amerika Serikat
Yonath, Ada E.Ada E. Yonath
(berbagi dengan Venkatraman Ramakrishnan dan Thomas A. Steitz)
Israel Kimia "untuk pembelajaran struktur dan fungsi ribosom"[44]
Muller, HertaHerta Müller Jerman dan Rumania Kesusastraan "menggunakan kepadatan puisi dan obyektivitas prosa dalam menggambarkan cakrawala perasaan orang yang kehilangan tanah airnya"[45]
Ostrom, ElinorElinor Ostrom
(berbagi dengan Oliver E. Williamson)
Amerika Serikat Ekonomi "atas analisis pemerintahan ekonomi, khususnya masyarakat umum"[46]
2011 Johnson Sirleaf, EllenEllen Johnson Sirleaf Liberia Perdamaian "Atas perjuangan non-kekerasan mereka terhadap keamanan wanita dan hak asasi wanita untuk partisipasi penuh dalam karya pembangunan perdamaian"[47]
Gbowee, LeymahLeymah Gbowee
Karman, TawakelTawakel Karman Yaman
2013

Munro, AliceAlice Munro Kanada Kesusastraan "master cerita pendek kontemporer"[48]
2014

Moser, May-BrittMay-Britt Moser
(berbagi dengan Edvard Moser dan John O'Keefe)
Norwegia Fisiologi atau Kedokteran "atas penemuan sel-sel yang mengatur sistem gerak dalam otak"[49]
Yousafzai, MalalaMalala Yousafzai
(berbagi dengan Kailash Satyarthi)
Pakistan Perdamaian "atas perjuangannya melawan penindasan anak-anak dan kaum muda dan hak seluruh anak untuk pendidikan ".[50]
2015 Youyou, TuTu Youyou
(berbagi dengan William C. Campbell dan Satoshi Ōmura)
Tiongkok Fisiologi atau Kedokteran "atas penemuan terkait terapi novel melawan Malaria"[51]
Alexievich, SvetlanaSvetlana Alexievich Belarus Kesusastraan "untuk hasil karya tulisannya yang polifonik sebagai monumen terhadap penderitaan dan keberanian dalam kehidupan masa kini"[52]

Referensi

Umum
Spesifik
  1. ^ "Alfred Nobel – The Man Behind the Nobel Prize". Nobel Foundation. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  2. ^ a b "The Nobel Prize". Nobel Foundation. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  3. ^ "The Nobel Prize Awarders". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  4. ^ "Nobel Laureates Facts". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2016-02-15. 
  5. ^ a b c d "Nobel Laureates Facts - Women". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2016-02-15. 
  6. ^ "Nobel Laureates Facts - Organizations". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2016-02-15. 
  7. ^ "Economics 2009". Nobel Foundation. 2009-10-12. Diakses tanggal 2009-10-12. 
  8. ^ a b "Nobel Prize in Physics 1903". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  9. ^ "Nobel Peace Prize 1905". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  10. ^ "Nobel Prize in Literature 1909". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  11. ^ "The Nobel Prize in Chemistry 1911". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  12. ^ "Nobel Prize in Literature 1926". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  13. ^ "Nobel Prize in Literature 1928". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  14. ^ "Nobel Peace Prize 1931". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  15. ^ "The Nobel Prize in Chemistry 1935". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  16. ^ "Nobel Prize in Literature 1938". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  17. ^ "Nobel Prize in Literature 1945". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  18. ^ "Nobel Peace Prize 1946". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  19. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 1947". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  20. ^ "The Nobel Prize in Physics 1963". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  21. ^ "The Nobel Prize in Chemistry 1964". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  22. ^ "Nobel Prize in Literature 1966". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  23. ^ "Nobel Peace Prize 1976". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  24. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 1977". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  25. ^ "Nobel Peace Prize 1979". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  26. ^ "Nobel Peace Prize 1982". Nobel Foundation. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  27. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 1983". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  28. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 1986". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  29. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 1988". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  30. ^ "Nobel Prize in Literature 1991". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  31. ^ "Nobel Peace Prize 1991". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  32. ^ "Nobel Peace Prize 1992". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  33. ^ "Nobel Prize in Literature 1993". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  34. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 1995". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  35. ^ "Nobel Prize in Literature 1996". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  36. ^ "Nobel Peace Prize 1997". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2012-09-09. 
  37. ^ "Nobel Peace Prize 2003". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  38. ^ "Nobel Prize in Literature 2004". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  39. ^ "Nobel Peace Prize 2004". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  40. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 2004". Nobel Foundation. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  41. ^ "Nobel Prize in Literature 2007". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  42. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 2008". Nobel Foundation. Diakses tanggal 2008-10-16. 
  43. ^ "Nobel Prize in Physiology or Medicine 2009". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2009-10-05. 
  44. ^ "Nobel Prize in Chemistry 2009". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2009-10-07. 
  45. ^ "Nobel Prize in Literature 2009". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2009-10-08. 
  46. ^ "Nobel Prize in Economics 2009". Yayasan Nobel. Diakses tanggal 2009-10-12. 
  47. ^ "The Nobel Peace Prize 2011". Nobel Foundation. Diakses tanggal 2011-10-07. 
  48. ^ "The Nobel Prize in Literature 2013" (PDF). Nobel Foundation. Diakses tanggal 2013-10-10. 
  49. ^ "The Nobel Prize in Physiology or Medicine 2014". Nobel Foundation. Diakses tanggal 2014-10-07. 
  50. ^ "The Nobel Peace Prize 2014" (PDF). Nobel Foundation. Diakses tanggal 2014-10-10. 
  51. ^ "The Nobel Prize in Literature 2015" (PDF). Nobel Foundation. Diakses tanggal 2015-10-05. 
  52. ^ "Nobel Prize in Literature 2015". Nobel Foundation. Diakses tanggal 8 October 2015. 

Pranala luar