Cesare Lombroso

Cesare Lombroso
Cesare Lombroso
LahirEzechia Marco Lombroso
(1835-11-06)6 November 1835
Verona, Italia
Meninggal19 Oktober 1909(1909-10-19) (umur 73)
Torino, Italia
KebangsaanItalia
Dikenal atasSekolah Italia kriminologi positivis
Karier ilmiah
BidangKedokteran
Kriminologi
TerinspirasiAugust Comte
Charles Darwin
Francis Galton
Bénédict Morel
Bartolomeo Panizza
Carl Rokitanski[1]
MenginspirasiEnrico Ferri
Raffaele Garofalo
Arnold Aletrino
Tanda tangan

Cesare Lombroso, bernama lahir Ezechia Marco Lombroso (6 November 1835 – 19 Oktober 1909) adalah seorang kriminolog Italia dan pendiri Mazhab Kriminologi Positivis Italia. Lombroso menolak pendapat Mazhab Klasik, yang menganggap bahwa kriminalitas adalah suatu ciri karakteristik yang terdapat pada sifat dasar manusia. Sebaliknya, dengan menggunakan konsep-konsep yang diambil dari fisiognomi, eugenika awal, psikiatri, dan Darwinisme sosial, teori Lambroso mengenai antropologi kriminologi pada dasarnya menyatakan bahwa kriminalitas adalah sesuatu diwarisikan, dan bahwa seseorang yang "dilahirkan bersifat kriminal" dapat diidentifikasi dengan memperhatikan cacat-cacat fisiknya, dengan demikian menegaskan bahwa seorang penjahat adalah sesorang yang biadab, atau memiliki atavisme (cacat tubuh bawaan).

Menurut Lambroso seorang penjahat memiliki ciri-ciri mata yang cekung, hidungnya bengkok dan bibirnya tebal. Lombrosso juga mengungkapkan bahwa tingkah laku jahat adalah bawaan sejak lahir atau yang dikenal dengan ‘born criminal’. Menurut Lombroso, orang yang memiliki lima atau lebih sifat biologis terlahir sebagai penjahat. Selain ciri fisik, Lombroso memperkenalkan beberapa sifat lain dari `born criminal´:[2]

1) Hipersensitivitas terhadap rasa sakit dan sentuhan,

2) Penggunaan bahasa slang dalam dunia kriminal,

3) Ekspresi dan pemikiran yang aneh,

4) Memiliki tato dan

5) Pengangguran.

Referensi

  1. ^ "Lombroso, Cesare." International Encyclopedia of the Social Sciences. 1968.
  2. ^ "Lombroso's theory of crime". crime-study.blogspot.co.id. Diakses tanggal 2017-10-03. 

Pranala luar