Kim Yu-kwon (Hangul: 김유권, lahir 9 April 1992),[1] lebih dikenal dengan nama panggung U-Kwon (Hangul: 유권), adalah penyanyi Korea Selatan, yang menandatangani kontrak dibawah naungan Seven Seasons. Ia merupakan vokalis dan penari di Block B; ia juga merupakan anggota dari sub-unit Bastarz bersama dengan P.O dan B-Bomb.
U-Kwon debut bersama Block B pada April 2011. Empat tahun kemudian, diumumkan bahwa U-Kwon akan berpartisipasi dalam sub-unit pertama Block B, Bastarz, bersama dengan anggota P.O dan B-Bomb.[2][3] Album pertama dari sub-unit tersebut dirilis pada 13 April 2015,[4] dan album keduanya pada 31 Oktober 2016.[5] Diantaranya, U-Kwon, bersama dengan B-Bomb, merekam lagu "Bingle Bingle" untuk album Blooming Period, yang dirilis pada 11 April 2016.[6] U-Kwon merilis solo Jepang pertamanya, "Painless" (痛くない), pada 24 Juni 2016; lagu tersebut disusun oleh dirinya sendiri untuk film pendek bertema vampir, Q Chan (Qちゃん), yang dibintanginya.[7]
Pada 24 Juni 2016, diumumkan bahwa U-Kwon akan bergabung dalam kompetisi menari idola, Hit the Stage.[8] U-Kwon menjuarai episode Crazy Match dengan sebuah penampilan dimana ia memerankan karakter Joker.[9]
Pada Juni 2017, U-Kwon dan anggota Block B lainnya, P.O, menerima penghargaan Maxim K-Model Icon Idol Award.[10]
U-Kwon menampilkan tujuh pertunjukan, tur enam kota di Jepang dari 26 Agustus sampai 7 September 2017, bersama anggota Block B lainnya, Taeil, sebagai unit spesial T2U.[11] U-Kwon juga mengambil bagian dalam proyek album spesial Jepang, Block B: Project-1, yang dirilis pada 20 September, menampilkan lagu "Winner" bersama dengan P.O dan rapper Jepang, Chanmina.[12]
Pada 18 Oktober, diumumkan bahwa U-Kwon telah terpilih untuk menjadi pembawa acara untuk acara musik The Power of K, bersama dengan Nancy dari Momoland dan Shownu dari Monsta X. Acara tersebut akan mulai disiarkan sejak Januari 2018 di Korea dan Jepang.[13]
Kehidupan pribadi
Pada Desember 2012, diumumkan bahwa U-Kwon tengah menjalin hubungan dengan model Jun Sun-hye.[14]
^K―POPグループ「Block B」、日本限定ユニットでCD発売記念ライブ (dalam bahasa Japanese). Sports Hochi. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-09-20. Diakses tanggal 19 September 2017.Pemeliharaan CS1: Bahasa yang tidak diketahui (link)