Sarkar Utara (juga dieja Circar) adalah sebuah wilayah yang terletak di Kepresidenan Madras di Kemaharajaan Britania. Wilayah ini terletak di sisi kiri Teluk Benggala do lintang utara 15° 40' hingga 20° 17' di wilayah yang kini terletak di negara bagian Andhra Pradesh dan Odisha di India.
Setelah Britania membeli hak atas kawasan Sarkar Utara dari Negara Hyderabad pada tahun 1823, Hyderabad tidak lagi mendapat akses ke laut dan menjadi negara yang terkurung oleh daratan.[1]
Wilayah ini dinamai dari kata "circar" atau "sarkar", yaitu istilah India yang mengacu kepada komponen suatu "provinsi".
Referensi
- ^ P. N. Chopra, B.N. Puri & M.N. Das, A Comprehensive History of India, Volume 3. hlm. 298
17°27′N 83°00′E / 17.45°N 83.00°E / 17.45; 83.00