Artikel atau sebagian dari artikel ini mungkin diterjemahkan dari American and British English spelling differences di en.wikipedia.org. Isinya masih belum akurat, karena bagian yang diterjemahkan masih perlu diperhalus dan disempurnakan. Jika Anda menguasai bahasa aslinya, harap pertimbangkan untuk menelusuri referensinya dan menyempurnakan terjemahan ini. Anda juga dapat ikut bergotong royong pada ProyekWiki Perbaikan Terjemahan.
(Pesan ini dapat dihapus jika terjemahan dirasa sudah cukup tepat. Lihat pula: panduan penerjemahan artikel)
Ejaan Bahasa Inggris yang umum dipakai di dunia bisa digolongkan menjadi dua macam, yaitu ejaan Amerika dan Britania. Ejaan Amerika sering dipakai di negara Amerika Serikat dan negara-negara yang dipengaruhinya, sedangkan ejaan Britania dipakai di negara Britania Raya dan negara-negara Persemakmuran. Kedua ejaan ini memiliki perbedaan yang signifikan, terutama disebabkan karena konflik antara Britania dan koloni Amerika yang berujung pada perang kemerdekaan Amerika Serikat. Rakyat Amerika Serikat pada waktu itu berusaha melepaskan diri dari pengaruh Imperium Britania dan mencari jati diri mereka sendiri. Penyesuaian bahasa Inggris merupakan salah satu aspek tersebut.
Pada awal abad ke-18, ejaan bahasa Inggris belum memiliki standar tertulis. Perbedaan standar tersebut menjadi kentara setelah penerbitan kamus-kamus yang berpengaruh. Ejaan bahasa Inggris Britania saat ini hampir seluruhnya mengikuti tulisan Samuel Johnson dalam bukunya The Dictionary of the English Language yang diterbitkan tahun 1755.
Ejaan bahasa Inggris Amerika pertama kali diperkenalkan oleh Noah Webster melalui bukunya An American Dictionary of the English Language pada tahun 1828. Webster adalah seseorang yang gigih memperjuangkan perubahan ejaan Bahasa Inggris dengan alasan linguistik dan nasionalisme. Banyak perubahan ejaan yang diusulkan oleh Webster yang tidak diterima.
Di Kanada, meskipun sebagian besar menggunakan ejaan Britania, tetapi ejaan Amerika juga digunakan karena letak Kanada yang berdekatan dengan Amerika Serikat.
Turunan kata. Pada turunan kata-kata di daftar di atas, ejaan Britania menggunakan bentuk yang sama untuk turunan kata-kata dengan sufiks Yunani atau Latin yang sudah diserap (neighbourhood - lingkungan, humourless - tidak punya selera humor, savoury - lezat, favourite - kesukaan, honourable - terhormat, behaviourism - ilmu yang mempelajari tingkah laku, atau kata-kata berimbuhan -able, mis-, -ed, -er, -est, -ism lainnya.); untuk turunan dengan sufiks yang tidak lazim, huruf u dapat dihilangkan (arboreal, honorific, honorist, honorarium, humorous, laborious, invigorate, vigorous, atau kata-kata berimbuhan -ific, -ist, -ous, -ary, -ize lainnya) atau tetap digunakan (colourist) atau kedua-duanya (colo(u)ration, colo(u)rise). Pada ejaan Amerika, bentuk yang digunakan semuanya tidak mengandung u.
Perkecualian. Orang Amerika biasanya tetap menggunakan kata glamour mengikuti ejaan Britania (yang asalnya dari bahasa Skotlandia, bukan Latin atau Prancis). Untuk undangan pernikahan, biasanya mereka juga menggunakan ejaan Britania honour dan favour. Untuk hal-hal yang berkaitan dengan kekristenan, orang Amerika menggunakan ejaan Britania Saviour.
Akhiran -ise dan -yse menjadi -ize dan yze
Britania
Amerika
Indonesia
analyse
analyze
analisis
catalyse
catalyze
katalisis
criticise
criticize
mengkritik
hydrolyse
hydrolyze
hidrolisis
memorise
memorize
menghafal
organise
organize
mengorganisir
paralyse
paralyze
melumpuhkan
realise
realize
menyadari
recognise
recognize
mengenali
Ejaan Amerika biasanya hanya menggunakan akhiran -ze, sedangkan ejaan Britania menggunakan kedua-duanya (meskipun akhir-akhir ini penggunaan -ze lebih jarang). Di dunia, akhiran -ze lebih banyak digunakan di tulisan-tulisan ilmiah dan organisasi-organisasi internasional.
Perkecualian. Kata-kata berikut hanya menggunakan akhiran -ze: capsize, seize, size and prize; sedangkan kata-kata berikut hanya menggunakan akhiran -se: advertise, apprise, arise, chastise, circumcise, incise, excise, comprise, compromise, demise, despise, disguise, exercise, franchise, improvise, merchandise, revise, supervise, surmise, surprise, and televise.
Akhiran "-re" menjadi "-er"
Perbedaan paling umum adalah untuk kata-kata berakhiran -tre, -bre, dan -vre, -gre, -chre.
Britania
Amerika
Indonesia
accoutre(ment)
accouter(ment)
perlengkapan non-senjata dari militer atau kepolisian
centre
center
tengah-tengah
goitre
goiter
gondong, gondok
litre
liter
liter (ukuran)
lustre
luster
kilau, cahaya berkilap, kemegahan/keagungan, kejayaan/kemenangan
Turunan kata. Pada ejaan Amerika, bentuk yang digunakan biasanya sama dengan kata dasarnya, dengan beberapa perkecualian (central, spectral, fibrous). Beberapa kata seperti entry selalu memiliki kata dasar enter dan tidak pernah entre.
Perkecualian. Orang Amerika biasanya tetap menggunakan kata yang berakhirkan -cre (acre - hektare, lucre - sejenis uang, massacre - pembunuhan massal, mediocre - cukupan) dan beberapa kata lain (ogre) mengikuti ejaan Britania. Untuk akhiran -er yang menjadikan kata benda (reader - pembaca, winner - pemenang) atau yang berarti perbandingan (louder - lebih keras, nicer - lebih baik). Beberapa kata juga selalu dalam bentuk -er (better - lebih baik, gender - jenis kelamin, enter - masuk, winter - musim dingin, either - keduanya, ether).
Akhiran "-xion" menjadi "-ction"
Britania
Amerika
Indonesia
connexion
connection
hubungan, koneksi
inflexion
inflection
infleksi
deflexion
deflection
defleksi
reflexion
reflection
refleksi, bayangan
Akhiran -xion yang tersebut di atas sekarang telah usang dan jarang dipakai di Britania, akhiran -ction lebih umum digunakan di seluruh dunia.
Perkecualian. Complexion dari kata dasar complex selalu dalam bentuk tersebut, tetapi bentuk turunan complected yang menandakan bentuk lampau dari complexion merupakan alternatif dari bentuk turunan complexioned yang dipakai di Amerika. Crucifixion - penyaliban, dari kata dasar crucifix - salib, juga digunakan di dalam kedua jenis ejaan. (Crucifiction merupakan ejaan yang salah).
Akhiran "-ce" menjadi "-se"
Britania
Amerika
Indonesia
defence
defense
pertahanan
offence
offense
penyerangan
pretence
pretense
pura-pura
vice
vise
alat penjepit (banksruf)
Turunan kata. Kedua macam ejaan menggunakan versi -se untuk turunan semacam: defensive, offensive, dan pretension.
Perkecualian. Ejaan Britania dan Amerika sama-sama membedakan kata benda berakhiran -ce dan kata kerja berakhiran -se untuk kata advice/advise - nasihat/menasihati dan device/devise - alat/membuat. Ejaan Britania juga menggunakan perbedaan tersebut untuk kata licence/license - izin/mengizinkan dan practice/practise - latihan/berlatih sedangkan ejaan Amerika menggunakan practice dan license sebagai kata kerja dan kata benda. Ejaan Britania sama-sama menggunakan kata vice untuk menunjuk nama alat dan "keburukan", sementara ejaan Britania menggunakan kata vice untuk "keburukan" dan vise untuk nama alat.
Perkecualian. Ejaan Amerika lebih condong menggunakan archaeology dan aesthetics daripada archeology dan esthetics sementara subpena mulai lebih digunakan daripada subpoena. Kedua jenis ejaan tidak lagi menggunakan kata oeconomics, praemium, aenigma melainkan economics, premium, dan enigma. Nama yang menggunakan diftong tidak berubah (Phoenix, Caesar, Oedipus). Bentuk jamak -ae dalam bahasa Latin tidak berubah (larvae). Diftong yang tidak berasal dari bentuk Yunani tidak berubah (maelstorm, toe). Ejaan Britania aeroplane (dan bentuk aero- lainnya) merupakan kasus unik. Ejaan Amerika airplane bukanlah pengganti ejaan Britania tersebut, tetapi merupakan temuan baru yang merupakan penurunan dari kata airship dan aircraft. Kata airplane digunakan sejak 1907dimana pada saat itu kata-kata berawalan aero- masih dalam bentuk tiga suku kata, sering kali ditulis aëro-.
Penyederhanaan
Penyederhanaan huruf konsonan ganda
Kata-kata yang berakhir dengan huruf l berubah menjadi -ll ketika diimbuhi -ing, -ed, -er, -est, atau -or di dalam ejaan Britania (modelling, quarrelled, cruellest, traveller, councillor, counsellor, equalling, initialled, fuelling, dialled) sementara di dalam ejaan Amerika tetap menggunakan satu l (modeling, quarreled, cruelest, traveler, councilor, counselor, equaling, initialed, fueling dialed).
Perkecualian. Parallel selalu berakhiran dengan satu l (paralleling, unparalleled) untuk menghindari bentuk -llell-, demikian juga reveal, fool, dan hurl. Meskipun akhiran -ize/-ise, -ism, -ist, -ish, dan -ous biasanya tidak mengubah l menjadi ll di dalam ejaan Britania, tetapi perkecualiannya adalah tranquillise, duellist, medallist, panellist, triallist, marvellous, libellous. Ejaan Amerika menggunakan perubahan l menjadi ll dalam kata-kata berikut: bimetallism, cancellation, chancellor, crystallize, excellent, tonsillitis (l tanpa penekanan) dan compelled, excelling, propelled, rebelling (l dengan penekanan).
Kata-kata yang menggunakan ll di ejaan Amerika: willful, skillful, thralldom, appall, fulfillment, enrollment, installment, distill, instill (ejaan Britania: wilful, skilful, thraldom, appal, fulfilment, enrolment, instalment, distil, instil); di ejaan Amerika dan Britania: will, skill, thrall, pall, fill, roll, stall, still.
Kata-kata yang menggunakan 'l' di ejaan Amerika: full-useful, handful, dll.; all-almighty, altogether, dll.; null-annul, annulment; well-welfare, welcome; till-until; toll-extol; spell-dispel; chill-chilblain.
Perkecualian. Fulfill (Amerika) dan fulfil (Britania) tidak pernah menjadi fullfill atau fullfil.
Britania
Amerika
Indonesia
modelling
modeling
memodelkan
quarrelled
quarreled
cekcok
cruellest
cruelest
terkejam
traveller
traveler
pengelana
councillor
councilor
penasihat, konselor
equalling
equaling
menyeimbangkan
initialled
initialed
memaraf, paraf
fuelling
fueling
mengisi bahan bakar
dialled
dialed
memanggil
Pengurangan
Penghilangan huruf u jika digabung a atau o
Britania
Amerika
Indonesia
baulk
balk
mogok
fount
font
font
gauntlet
gantlet
sarung tangan
liquorice
licorice
akar manis
mould
mold
cetakan
moult
molt
ranggas
moustache
mustache
kumis
staunch
stanch
bakti, setia
Penghilangan huruf i jika digabung u atau e
Britania
Amerika
Indonesia
aluminium
aluminum
aluminium
haulier
hauler
pengangkut
Penghilangan huruf tak terpakai e
Britania
Amerika
Indonesia
annexe
annex
caplok
asphalte
asphalt
aspal
axe
ax
kampak
forme
form
bentuk
furore
furor
heboh
goodbye
good-by
selamat tinggal
interne
intern
dokter rumah sakit
pease
peas
kacang polong
storey
story
lantai, tingkat (bangunan)
useage
usage
pengunaan
aging-ageing, routing-routeing, likeable, liveable, rateable, saleable, sizeable, unshakeable (Britania),
breathable, curable, datable, lovable, movable, notable, provable, quotable, scalable, solvable, usable (Britania dan Amerika) dan kata-kata bersuku kata jamak (believable, decidable, dll), traceable, changeable (-c-, -g-), knowledgeable, unbridgeable (-dge-), judgement dan judgment sama-sama umum dipakai meskipun istilah hukum menggunakan judgment.
Burchfield, R. W. (Editor); Fowler, H. W. (1996). The New Fowler's Modern English Usage. Clarendon Press. ISBN 0-19-869126-2
Fowler, Henry; Winchester, Simon (introduction) (2003 reprint). A Dictionary of Modern English Usage (Oxford Language Classics Series). Oxford Press. ISBN 0-19-860506-4.
Hargraves, Orin (2003). Mighty Fine Words and Smashing Expressions. Oxford: Oxford University Press. ISBN 0-19-515704-4
Nicholson, Margaret; (1957). "A Dictionary of American-English Usage Based on Fowler's Modern English Usage". Signet, by arrangement with Oxford University Press.