Panzerhaubitze 2000 (bahasa Inggris: Armoured Howitzer 2000), disingkat PzH 2000 adalah artileri 155 mm swagerak beroda rantai buatan Jerman yang dikembangkan oleh Krauss-Maffei Wegmann (KMW) dan Rheinmetall untuk Angkatan Darat Jerman. PzH 2000 adalah satu dari beberapa sistem artileri konvensional paling tangguh yang diluncurkan pada sekitar tahun 2010. Kemampuannya sangat tinggi dalam rasio tembakan; dalam mode tembakan beruntun (burst) ia dapat menembakkan tiga peluru dalam sembilan detik, sepuluh peluru dalam 56 detik, dan dapat menembakkan 10 sampai 13 peluru per menit secara terus menerus bergantung pada barrel heating-nya.