Pangeran Antasari

Tuan Kebawah Duli Yang Maha Mulia Paduka Panembahan Amiruddin Khalifatul Mukminin Pangeran Antasari
Panembahan (Sultan) Banjar XVI[1]
Lukisan Pangeran Antasari menurut Perda Kalsel
Berkuasa14 Maret 1862 - 11 Oktober 1862
PendahuluSultan Hidayatullah II dari Banjar
PenerusSultan Muhammad Seman
RajaLihat daftar
KelahiranGusti Inu Kartapati
1809
Kayu Tangi, Kesultanan Banjar, 1797[2][3] atau 1809[4][5][6][7]
Kematian11 Oktober 1862(1862-10-11) (umur 52–53)[8]
Bayan Begok, Kalimantan Tengah
Pasangan
1. Permaisuri Ratoe Idjah binti Sultan Adam bin Sultan Sulaiman dari Banjar bin Panembahan Batu Sunan Nata Alam Bin Panembahan Sepuh dari Banjar Tamjidilah I

2. Nyai Fatimah binti Ngabehi Lada bin Ngabehi Tuha (Nyai Fatimah adik Tumenggung Surapati)

3. Nyai Nala Nalaw ( Anak Radja Malangkoen ) Dayak Lawangan Barito

Keturunan1. ♀ Ratu Hasiah (anak dari Ratoe Idjah binti Sultan Adam dari Banjar diperisteri Pangeran Wira Kasuma)

2. ♂ Panembahan Muhammad Said (anak dari Ratoe Idjah binti ♂ Sultan Adam dari Banjar) + Menikahi Putri Bulan binti Pangeran Kassir

3. ♂ Sultan Muhammad Seman (anak dari Nyai Fatimah) + Menikahi ♀ Nyai Banun

4. ♀ Putri Kaidah (anak dari Ratoe Idjah binti ♂ Sultan Adam dari Banjar)diperisteri ♂ Gusti Mat Napis (Pangeran Mangku)

5. ♂ Muhammad Gaoeng Mathias Gaung ( Anak dari Ibu Nala Nale Anak Angkat C.Djarang)

6. ♀ Putri Selamah

7. ♀ Putri ...

8. ♀ Putri ...

9. ♀ Putri ...

10.♀ Putri ...

11. ♀ Putri ...

Pangeran Antasari memiliki 3 putera dan 8 puteri
WangsaDinasti Pagustian Banjar
AyahPangeran Mas'ud bin Sultan Amir bin Sultan Muhammad Aliuddin Aminullah Muhammad dari Banjar bin SULTAN BANJAR IX.Sultan Hamidullah dari Banjar Panembahan Kuning bin SULTAN BANJAR VIII.Sultan Tahmidullah 01 Suria Alam dari Banjar Panembahan Tengah
IbuRatoe Khadijah binti Sultan Sulaiman dari Banjar bin Panembahan Batu Sunan Nata Alam Bin Panembahan Sepuh dari Banjar Tamjidilah I

Pangeran Antasari (lahir di Kayu Tangi, Kesultanan Banjar, 1797[2][3] atau 1809[4][5][6][7] – meninggal di Bayan Begok, Hindia Belanda, 11 Oktober 1862 pada umur 53 tahun) adalah seorang pemimpin dan tokoh penting dalam Perang Banjar. Sebagai Sultan Banjar,[9] pada 14 Maret 1862, dia dinobatkan sebagai pimpinan pemerintahan tertinggi di Kesultanan Banjar (Sultan Banjar) dengan menyandang gelar Panembahan Amiruddin Khalifatul Mukminin dihadapan para kepala suku Dayak dan adipati (gubernur) penguasa wilayah Dusun Atas, Kapuas dan Kahayan yaitu Tumenggung Surapati/Tumenggung Yang Pati Jaya Raja.[10]

Keluarga

Pangeran Antasari merupakan cucu Pangeran Amir.[11][12] Semasa muda nama Pangeran Antasari adalah Gusti Inu Kartapati.[13] Ibunda Pangeran Antasari adalah Gusti Hadijah binti Sultan Sulaiman. Ayah Pangeran Antasari adalah Pangeran Masohut (Mas'ud) bin Pangeran Amir. Pangeran Amir adalah anak Sultan Muhammad Aliuddin Aminullah yang gagal naik tahta pada tahun 1785. Ia diusir oleh walinya sendiri, Pangeran Nata, yang dengan dukungan Belanda memaklumkan dirinya sebagai Sultan Tahmidullah II[14][15][16] Pangeran Antasari memiliki 3 putera dan 8 puteri.[17]

  1. Sultan Sulaiman al-Mu'tamidullah/Sultan Sulaiman Rahmatullah Sulaiman dari Banjar mengawinkan cucu nya Pangeran Ratu Sultan Muda Abdur Rahman dari Banjar dengan adik Panembahan Amiruddin Khalifatul Mukminin yaitu Ratu Salmiyah(Ratu Salmah)yang lebih dikenal dengan nama Permaisuri Ratu Sultan Abdul Rahman melahirkan calon pewaris kesultanan Banjar yang diberi nama Pangeran Ratu Rakhmatillah, Putra mahkota meninggal semasa usia 3 tahun.[18]
  2. Sultan Sulaiman Al-Mu'tamid 'Alâ Allâh ( سلطان سليمان المعتمد على الله ) Sulaiman dari Banjar mengawinkan cucu nya Ratoe Idjah binti ♂ Sultan Adam dari Banjar dengan Panembahan Amiruddin Khalifatul Mukminin.perkawinanya mempunyai Seorang wanita bernama Ratoe Hasiah
  3. Sulthan Adam Al-Watsiq Billah (سلطان آدم الواثق بالله ) Adam dari Banjar mengawinkan cucu nya Wali Sultan banjar Pangeran mangkubumi Pangeran Wira Kasoema dengan Ratoe Hasiah binti Panembahan Amiruddin Khalifatul Mukminin.perkawinanya mempunyai Seorang wanita Ratoe Sjerief Aboe Bakar

Tuan Kebawah Duli Yang Maha Mulia Paduka Panembahan Amiruddin Khalifatul Mukminin Pangeran Antasari Pewaris Kesultanan Banjar Putra Mahkota Dia cucu Sultan Amir bin Sultan Muhammad Aliuddin Aminullah Muhammad dari Banjar bin SULTAN BANJAR IX.Sultan Hamidullah dari Banjar Panembahan Kuning bin SULTAN BANJAR VIII.Sultan Tahmidullah 01 Suria Alam dari Banjar Panembahan Tengah[19][20] Pangeran Antasari tidak hanya dianggap sebagai pemimpin Suku Banjar, dia juga merupakan pemimpin Suku Ngaju, Maanyan, Siang, Sihong, Kutai, Pasir, Murung, Bakumpai dan beberapa suku lainya yang berdiam di kawasan dan pedalaman atau sepanjang Sungai Barito, baik yang beragama Islam maupun Kaharingan.

Pangeran Antasari bergelar "Panembahan Amiruddin Khalifatul Mukminin" pejuang Perang banjar.[21] Sebagai salah satu pemimpin rakyat yang penuh dedikasi maupun sebagai pewaris kesultanan Banjar.

Untuk mengokohkan kedudukannya sebagai pemimpin perjuangan melawan penjajah di wilayah Banjar bagian utara (Muara Teweh dan sekitarnya), maka pada tanggal 14 Maret 1862, bertepatan dengan 13 Ramadhan 1278 Hijriah, dimulai dengan seruan:

Hidup untuk Allah dan Mati untuk Allah!

Seluruh rakyat, para panglima Dayak, pejuang-pejuang, para alim ulama dan bangsawan-bangsawan Banjar; dengan suara bulat mengangkat Pangeran Antasari menjadi "Panembahan Amiruddin Khalifatul Mukminin", yaitu pemimpin pemerintahan, panglima perang dan pemuka agama tertinggi.Tidak ada alasan lagi bagi Pangeran Antasari untuk berhenti berjuang,dengan rasa tanggung jawab sepenuhnya kepada Allah dan rakyat.[3]

Perlawanan terhadap Belanda

Lanting Kotamara semacam benteng terapung di sungai Barito dalam pertempuran dengan Kapal Celebes dekat pulau Kanamit, Barito Utara

Perang Banjar pecah saat Pangeran Antasari dengan 300 prajuritnya menyerang tambang batu bara milik Belanda di Pengaron tanggal 25 April 1859. Selanjutnya peperangan demi peperangan dikomandoi Pangeran Antasari di seluruh wilayah Kerajaan Banjar. Dengan dibantu para panglima dan pengikutnya yang setia, Pangeran Antasari menyerang pos-pos Belanda di Martapura, Hulu Sungai, Riam Kanan, Tanah Laut, Tabalong, sepanjang sungai Barito sampai ke Puruk Cahu.[22]

Pertempuran yang berkecamuk makin sengit antara pasukan Pangeran Antasari dengan pasukan Belanda, berlangsung terus di berbagai medan. Pasukan Belanda yang ditopang oleh bala bantuan dari Batavia dan persenjataan modern, akhirnya berhasil mendesak terus pasukan Pangeran Antasari. Dan akhirnya Pangeran Antasari memindahkan pusat benteng pertahanannya di Muara Teweh.[23]

Monumen Perang Banjar yang dibangun pemerintah Hindia Belanda untuk mengenang tentaranya yang tewas.

Berkali-kali Belanda membujuk Pangeran Antasari untuk menyerah, namun dia tetap pada pendiriannya. Ini tergambar pada suratnya yang ditujukan untuk Letnan Kolonel Gustave Verspijck di Banjarmasin tertanggal 20 Juli 1861.

...dengan tegas kami terangkan kepada tuan: Kami tidak setuju terhadap usul minta ampun dan kami berjuang terus menuntut hak pusaka (kemerdekaan)...

Dalam peperangan, Belanda pernah menawarkan hadiah kepada siapa pun yang mampu menangkap dan membunuh Pangeran Antasari dengan imbalan 10.000 gulden. Namun sampai perang selesai tidak seorangpun mau menerima tawaran ini.[24] Orang-orang yang tidak mendapat pengampunan dari pemerintah Kolonial Hindia Belanda:[25]

  1. Antasari dengan anak-anaknya
  2. Demang Lehman
  3. Amin Oellah
  4. Soero Patty dengan anak-anaknya
  5. Kiai Djaya Lalana
  6. Goesti Kassan dengan anak-anaknya

Meninggal dunia

Setelah berjuang di tengah-tengah rakyat, Pangeran Antasari kemudian wafat di tengah-tengah pasukannya tanpa pernah menyerah, tertangkap, apalagi tertipu oleh bujuk rayu Belanda pada tanggal 11 Oktober 1862 di Tanah Kampung Bayan Begok, Sampirang, dalam usia lebih kurang 53 tahun. Menjelang wafatnya, dia terkena sakit paru-paru dan cacar yang dideritanya setelah terjadinya pertempuran di bawah kaki Bukit Bagantung, Tundakan.[26] Perjuangannya dilanjutkan oleh puteranya yang bernama Muhammad Seman.[27]

Makam Pangeran Antasari

Setelah terkubur selama lebih kurang 91 tahun di daerah hulu sungai Barito, atas keinginan Banjar dan persetujuan keluarga, pada tanggal 11 November 1958 dilakukan pengangkatan kerangka Pangeran Antasari. Yang masih utuh adalah tulang tengkorak, tempurung lutut dan beberapa helai rambut. Kemudian kerangka ini dimakamkan kembali Taman Makam Perang Banjar, Kelurahan Surgi Mufti, Banjarmasin.

Anugerah Pahlawan Nasional

Uang kertas Rp 2.000,00 keluaran tahun 2009, dimana terdapat lukisan Pangeran Antasari

Pangeran Antasari telah dianugerahi gelar sebagai Pahlawan Nasional dan Kemerdekaan oleh pemerintah Republik Indonesia berdasarkan SK No. 06/TK/1968 di Jakarta, tertanggal 27 Maret 1968.[28] Nama Antasari diabadikan pada Korem 101/Antasari dan julukan untuk Kalimantan Selatan yaitu Bumi Antasari. Kemudian untuk lebih mengenalkan Pangeran Antasari kepada masyarakat nasional, Pemerintah melalui Bank Indonesia (BI) telah mencetak dan mengabadikan nama dan gambar Pangeran Antasari dalam uang kertas nominal Rp 2.000,00.

Referensi

  • Perang Sabil Versus Perang Salib, Oleh Abdul Qodir Jaelani. Penerbit Yayasan Pengkajian Islam Madinah al-Munawarah 1420 H/ 1999 M.
  • Van Rees WA. 1865. De Bandjarmasinsche Krijg van 1859-1863, Arnhem: Thieme.
  • M. Gazali Usman, Kerajaan Banjar: Sejarah Perkembangan Politik, Ekonomi, Perdagangan dan Agama Islam, Banjarmasin: Lambung Mangkurat Press, 1994.
  • R. L. de Haes, Eenige opmerkingen over het werk getiteld: de Bandjermasinsche Krijg van 1859 tot 1863, D. Noothoven Van Goor, 1866
  1. ^ "Regnal Chronologies Southeast Asia: the Islands". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-01-11. Diakses tanggal 2020-04-03. 
  2. ^ a b (Indonesia) Kisah Heroik Pahlawan Nasional Terpopuler. Galangpress Group. ISBN 6028620106. ISBN 978-602-8620-10-9
  3. ^ a b c (Indonesia) Arya Ajisaka, Mengenal Pahlawan Indonesia, Kawan Pustaka, 2004, ISBN 979-3034-70-X, 9789793034706
  4. ^ a b (Indonesia) Wahana Ips Iimu Pengetahuan Sosial. Yudhistira Ghalia Indonesia. ISBN 9797467139. ISBN 978-979-746-713-5
  5. ^ a b (Indonesia) Sudarmanto, J. B. (2007). Jejak-jejak pahlawan: perekat kesatuan bangsa Indonesia. Grasindo. hlm. 159. ISBN 9797597164. ISBN 978-979-759-716-0
  6. ^ a b Helius Sjamsuddin; Antasari, Balai Pustaka, 1982
  7. ^ a b (Indonesia) Iskandar, Salman. 99 Tokoh Muslim Indonesia. PT Mizan Publika. ISBN 9797526828. ISBN 978-979-752-682-5
  8. ^ (Indonesia) Ajisaka,. Mengenal Pahlawan Indonesia (ed. Revisi). Kawan Pustaka. ISBN 979-757-278-1. ISBN 978-979-757-278-5
  9. ^ "Regnal Chronologies Southeast Asia: the Islands". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-01-11. Diakses tanggal 2009-12-22. 
  10. ^ (Indonesia) Basuni, Ahmad (1986). Pangeran Antasari: pahlawan kemerdekaan nasional dari Kalimantan. Bina Ilmu. hlm. 57. 
  11. ^ Bruining & Wijt (1872). Militair tijdschrift (dalam bahasa Belanda). 3. hlm. 554. 
  12. ^ J. P. Schoemaker (1894). Nederlandsch-Indische krijgsverhalen (dalam bahasa Belanda). hlm. 44. 
  13. ^ Artha, Artum (1971). Pangeran Antasari Gusti Inu Kartapati. 
  14. ^ (Indonesia) Sudrajat, A Suryana (2006). Tapak-tapak pejuang: dari reformis ke revisionis (Seri khazanah kearifan). Erlangga. hlm. 19. ISBN 9797816109. ISBN 978-979-781-610-0
  15. ^ (Indonesia) Komandoko, Gamal (2006). Kisah 124 pahlawan & pejuang Nusantara. Pustaka Widyatama. hlm. 54. ISBN 9796610906. ISBN 978-979-661-090-7
  16. ^ (Belanda) (1899)De Indische gids. 21 (edisi ke-1). hlm. 277. 
  17. ^ Rutte, J. M. C. E. Le (1863). Episode uit den Banjermasingschen oorlog (dalam bahasa Belanda). A.W. Sythoff. hlm. 20. 
  18. ^ Snouck Hurgronje, Christiaan (1995). Nasihat-nasihat C. Snouck Hurgronje semasa kepegawaiannya. 
  19. ^ (Indonesia) A. Suryana Sudrajat (2006). Tapak-tapak pejuang: dari reformis ke revisionis. Indonesia: Erlangga. hlm. 19. ISBN 9789797816100.  ISBN 9797816109
  20. ^ (Belanda) Koninklijk Bataviaasch Genootschap van Kunsten en Wetenschappen (Batavia). (1864). Tijdschrift voor Indische taal-, land- en volkenkunde. 14. Indonesia: Lange. hlm. 384. 
  21. ^ (Indonesia) SEJARAH Untuk SMP dan MTs Penerbit Grasindo ISBN 979-025-198-X, 9789790251984
  22. ^ (Indonesia) Sejarah Indonesia Modern 1200–2008. Penerbit Serambi. ISBN 9790241151. ISBN 978-979-024-115-2
  23. ^ Sejarah Daerah Kalimantan Selatan. hlm. 53. 
  24. ^ (Indonesia) Saleh, Mohamad Idwar (1993). Pangeran Antasari. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Kebudayaan, Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional, Proyek Inventarisasi dan Dokumentasi Sejarah Nasional. 
  25. ^ (Belanda) de Heere, G. A. N. Scheltema (1863). Staatsblad van Nederlandisch Indië. Ter Drukkerij van A. D. Schinkel. hlm. 118. 
  26. ^ (Indonesia) 100 Pahlawan Nusantara: Mengenal Dan Meneladani Para Pahlawan Melalui Kisah Perjuangan Mereka Dalam Mewujudkan Dan Mempertahankan Kemerdekaan Indonesia. AgroMedia. hlm. 6. ISBN 6028526347. ISBN 978-602-8526-34-0
  27. ^ (Indonesia) IPS : - Jilid 5. ESIS. hlm. 70. ISBN 9797346013. ISBN 978-979-734-601-0
  28. ^ (Indonesia) Pahlawan Indonesia. Niaga Swadaya. hlm. 12. ISBN 979-1481-60-1. ISBN 978-979-1481-60-1

Pranala luar

Didahului oleh:
Hidayatullah II dari Banjar
Sultan Banjar
1862-1862
Diteruskan oleh:
Sultan Muhammad Seman

Read other articles:

2012 American 3D horror comedy film by John Gulager Piranha 3DDTheatrical release posterDirected byJohn GulagerWritten by Patrick Melton Marcus Dunstan Joel Soisson Based onCharactersby Peter GoldfingerJosh StolbergProduced by Mark Canton Marc Toberoff Joel Soisson Starring Danielle Panabaker Matt Bush David Koechner Chris Zylka Katrina Bowden Gary Busey Christopher Lloyd David Hasselhoff CinematographyAlexandre LehmannEdited by Devin C. Lussier Martin Bernfeld Kirk Morri Music byElia CmiralProd…

Gallery of the Road Signs in Turkey This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Road signs in Turkey – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (March 2017) (Learn how and when to remove this message) Road signs in Turkey conform to the general pattern of those used in most other European countries and s…

United Nations resolution adopted in 2006 UN Security CouncilResolution 1674War damage in Hargeisa, SomalilandDate28 April 2006Meeting no.5,430CodeS/RES/1674 (Document)SubjectProtection of civilians in armed conflictVoting summary15 voted forNone voted againstNone abstainedResultAdoptedSecurity Council compositionPermanent members China France Russia United Kingdom United StatesNon-permanent members Argentina Rep. of the Congo Denmark Ghana …

Process by which an individual's immune system becomes fortified against an infectious agent For financial immunization, see Immunization (finance). Dr. Schreiber of San Augustine giving a typhoid inoculation at a rural school, San Augustine County, Texas. Transfer from U.S. Office of War Information, 1944.Immunization, or immunisation, is the process by which an individual's immune system becomes fortified against an infectious agent (known as the immunogen). When this system is exposed to mole…

此條目需要补充更多来源。 (2021年7月4日)请协助補充多方面可靠来源以改善这篇条目,无法查证的内容可能會因為异议提出而被移除。致使用者:请搜索一下条目的标题(来源搜索:美国众议院 — 网页、新闻、书籍、学术、图像),以检查网络上是否存在该主题的更多可靠来源(判定指引)。 美國眾議院 United States House of Representatives第118届美国国会众议院徽章 众议院旗帜…

Someone You Lovedsingolo discograficoScreenshot tratto dal video del branoArtistaLewis Capaldi Pubblicazione8 novembre 2018 Durata3:02 Album di provenienzaBreachDivinely Uninspired to a Hellish Extent GenerePop soul[1] EtichettaVertigo, Virgin ProduttoreTMS RegistrazioneThe Music Shed, Londra (Regno Unito) FormatiCD, download digitale, streaming Note Canzone britannica 2020 CertificazioniDischi di platino Australia (15)[2](vendite: 1 050 000+) Au…

Al-Qur'an Sejarah Wahyu Kesejarahan Asbabunnuzul Nuzululqur'an Manuskrip Samarkand Sanaa Birmingham Topkapi Pembagian Hizb Juz Manzil Muqatta'at Surah Daftar Makiyah Madaniyah Isi Eskatologi Hewan Keajaiban Ketuhanan Ilmu pengetahuan Legenda Nabi dan Rasul Nama lain Perumpamaan Wanita Membaca Taawuz Basmalah Hafiz Qiraat Qari Tajwid Tartil Khatam Terjemahan Daftar terjemahan Al-Qur'an Tafsir Daftar karya tafsir Hermeneutika Takwil Nasakh Hubungan dengan kitab lain Orang yang disebut namanya Kara…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Desember 2022. Nacirema adalah istilah satire yang merujuk pada budaya Amerika Serikat dalam antropologi. Istilah ini diperkenalkan oleh Horace Mitchell Miner pada tahun 1956 dalam tulisan Body Ritual among the Nacirema dalam jurnal American Anthropologist. Kata Nacire…

Final Piala FA 2016TurnamenPiala FA 2015–2016 Manchester United Crystal Palace 2 1 Tanggal21 Mei 2016StadionStadion Wembley, LondonWasitMark Clattenburg[1]Penonton88.619← 2015 2017 → Final Piala FA 2016 adalah pertandingan sepak bola antara Manchester United dan Crystal Palace yang diselenggarakan pada 21 Mei 2016 di Stadion Wembley, London. Pertandingan ini merupakan pertandingan final ke-135 Piala FA sebagai pertandingan penentu pemenang musim 2015–2016. Pertandingan in…

Game InformerCover keluaran Juli 2011Editor-in-ChiefAndy McNamaraKategoriVideo gameFrekuensiMajalah bulananPenerbitGameStopTotal sirkulasi(2014)7,099,452[1]Terbitan pertamaAgustus 1991NegaraAmerika SerikatBerpusat diMinneapolis, MinnesotaBahasaBahasa InggrisSitus webwww.gameinformer.comISSN1067-6392 Game Informer (GI) adalah majalah video game bulanan Amerika Serikat yang memuat artikel, berita, strategi, maupun ulasan tentang video game dan konsol game yang terkait. Hingga Desember …

Romanian footballer (born 1980) Lucian Sânmărtean Sânmărtean with Utrecht in 2007Personal informationFull name Lucian Iulian SânmărteanDate of birth (1980-03-13) 13 March 1980 (age 44)Place of birth Bistrița, RomaniaHeight 1.76 m (5 ft 9 in)Position(s) Attacking midfielder, wingerYouth career1987–1998 Gloria BistrițaSenior career*Years Team Apps (Gls)1998–2003 Gloria Bistrița 89 (12)2003–2007 Panathinaikos 24 (1)2007–2008 Utrecht 17 (0)2009 Gloria Bistrița 2…

Athletics at the 1958 BritishEmpire andCommonwealth GamesTrack events100 ydmenwomen220 ydmenwomen440 ydmen880 ydmen1 milemen3 milesmen6 milesmen80 m hurdleswomen120 yd hurdlesmen440 yd hurdlesmen4 × 110 yd relaymenwomen4 × 440 yd relaymenRoad eventsMarathonmenField eventsHigh jumpmenwomenPole vaultmenLong jumpmenwomenTriple jumpmenShot putmenwomenDiscus throwmenwomenHammer throwmenJavelin throwmenwomenvte The men's shot put event at the 1958 British Empire and Commonwealth Games was held on 24…

Main cast Cast lists for different versions of The Hitchhiker's Guide to the Galaxy. A blank cell in the table indicates that the information is unknown. N/A indicates that the role in question does not exist for that version of the story. Columns are in chronological order from 1978–2005, except for the two German radio series (1981 and 1990–1991). Character's Name Primary and Secondary Phases[1] Stage Adaptation LP Adaptations[2][3] TV series[4] Illustrated …

County of England Not to be confused with Herefordshire. Ceremonial county in EnglandHertfordshireCeremonial countyKnebworth HouseGrand Union Canal in Berkhamsted, St Albans CathedralCoordinates: 51°49′N 0°13′W / 51.817°N 0.217°W / 51.817; -0.217Sovereign stateUnited KingdomConstituent countryEnglandRegionEastEstablishedLikely 10th centuryTime zoneUTC+0 (GMT) • Summer (DST)UTC+1 (BST)UK ParliamentList of MPsPoliceHertfordshire ConstabularyLargest townW…

For the flatbread, see Roti. Font superfamily; humanist sans-serif typefaceRotisCategoryFont superfamily; humanist sans-serifDesigner(s)Otl AicherFoundryAgfaVariationsRotis serifRotis semi-serifRotis semi-sansrotis sansShown hereRotis semi-sans Rotis is a typeface developed in 1988 by Otl Aicher, a German graphic designer and typographer. In Rotis, Aicher explores an attempt at maximum legibility through a highly unified yet varied typeface family that ranges from full serif, glyphic, and sans-s…

بدأت العمالة الأجنبية في المملكة العربية السعودية والتي يقدر عددها بنحو 9 ملايين شخص اعتباراً من أبريل 2013،[1] بالتوافد إلى البلاد بعد فترة قصيرة من اكتشاف النفط في أواخر الثلاثينيات. كان الوافدون في البداية متألفين من الكوادر الفنية والمهنية والإدارية من العرب والغربيي…

Roman poet (c. 370 – c. 404) For other uses, see Claudianus. ClaudianBornc. 370AlexandriaDiedc. 404Occupation(s)poet, writerNotable workDe raptu Proserpinae Claudius Claudianus, known in English as Claudian (Greek: Κλαυδιανός; c. 370 – c. 404 AD), was a Latin poet associated with the court of the Roman emperor Honorius at Mediolanum (Milan), and particularly with the general Stilicho.[1] His work, written almost entirely in hexameters or elegiac…

Former British political position For Secretaries of State of the Kingdom of England before the Restoration, see Secretary of State (England). Great BritainSecretary of State for the Southern DepartmentCoat of Arms of the Kingdom of Great Britain GovernmentThe Southern DepartmentStyleThe Right Honourable(Formal prefix)Member ofBritish CabinetSeatWestminster, LondonAppointerThe British Monarchon advice of the Prime MinisterTerm lengthNo fixed termFormation1660-1782First holderEdward NicholasFinal…

2022–2023 season of the IBU Biathlon World Cup 2022–23 Biathlon World CupDiscipline Men Women Overall Johannes Thingnes Bø (4) Julia Simon (1) U25    Niklas Hartweg (1) Elvira Öberg (2) Individual Vetle Sjåstad Christiansen (1) Lisa Vittozzi (2) Sprint Johannes Thingnes Bø (3) Denise Herrmann-Wick (2) Pursuit Johannes Thingnes Bø (2) Julia Simon (1) Mass start Vetle Sjåstad Christiansen (1) Julia Simon (1)Relay  Norway (14)  France (3)Nations Cup  Norway (19) &…

Works based on Charles Dickens's 1843 novella The stage at Alexandra Palace Theatre in London set for a performance of A Christmas Carol in December 2021. A Christmas Carol, the 1843 novella by Charles Dickens (1812–1870), is one of the English author's best-known works. It is the story of Ebenezer Scrooge, a greedy miser who hates Christmas but who is transformed into a caring, kindly person through the visitations of four ghosts (Jacob Marley and the ghosts of Christmas past, present, and fu…