Osorkon I
Osorkon I[1] merupakan firaun kedua yang berasal dari Dinasti ke-22, Mesir. Ia adalah putra Shoshenq I dan Karomama A. Manetho menghitung lima belas tahun masa pemerintahan dalam Ægyptiacanya,[2] tetapi itu pasti sebuah kekeliruan karena para spesialis memberinya tiga puluh lima tahun dari tahun -924 hingga -890 / -889.[3] Ia mempertahankan tatanan yang ditetapkan oleh ayahandanya dengan menghubungi para imam Amun di Thebes yang kesulitan mengakui dinasti asing ini. Ia menciptakan tempat tinggal di dekat El Lahun dan menghiasi kuil-kuil Heliopolis dengan emas. Referensi
Daftar pustaka
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai Osorkon I.
|