Neil A. Campbell


Neil A. Campbell
Lahir(1946-04-17)17 April 1946
Culver City, California
Meninggal21 Oktober 2004(2004-10-21) (umur 58)
Redlands, California
Tempat tinggalAmerika Serikat
KebangsaanAmerika Serikat
AlmamaterUniversitas California
Dikenal atasPengarang Buku Biologi Campbell
  • riset tentang bagaimana tumbuhan gurun dan pantai dapat tumbuh subur di tanah asin dan bagaimana tumbuhan sensitif (Mimosa) dan legume lainnya menggerakkan daunnya
Karier ilmiah
BidangBiologi
InstitusiUniversitas California, Departemen Botani dan Sains Tumbuhan

Neil Allison Campbell adalah seorang ilmuwan Amerika Serikat dan juga penulis buku di bidang mata pelajaran biologi untuk tingkat atas. Lahir pada 17 April 1946 dan meninggal pada 21 Oktober 2004. Bukunya pertama kali diterbitkan pada tahun 1987, dan yang terbaru merupakan edisi ke-10 (ISBN 978-0321775658, diterbitkan pada tanggal 10 November 2013[1] sebagai edisi yang ke-9 (ISBN 978-0-321-55823-7)[2] oleh Jane Reece), et al. Teks, karya bukunya ditulis dengan bantuan rekannya, yaitu Jane Reece. Berbagai bukunya diterbitkan oleh Benjamin Cummings. Buku ini populer dan digunakan di seluruh dunia untuk tingkat atas maupun universitas. Selain konten sains pendidikannya muncul, buku ini juga dilengkapi wawancara dengan ahli biologi terkenal. Misalnya pada edisi sebelumnya telah berhasil melakukan wawancara dengan David Suzuki, John Maynard Smith, Stephen Jay Gould, Richard Dawkins, dan Patricia Churchland. Setiap tahun, lebih dari 500.000 siswa di seluruh dunia menggunakan buku teks biologinya.[3]

Campbell memperoleh gelar MA di bidang zoologi dari Universitas California, Los Angeles dan gelar Ph.D. di bidang biologi tanaman dari Universitas California, Riverside. Dia mengajar beberapa kelas di Universitas Cornell, Perguruan Tinggi Pomona, Universitas California, Riverside, dan Perguruan Tinggi San Bernardino Valley selama lebih dari 30 tahun.

Campbell menerima beberapa penghargaan di antaranya Distinguished Alumni Award dari Universitas California, Riverside pada tahun 2001 dan Penghargaan Profesor dari Perguruan Tinggi San Bernardino Valley pada tahun 1986.[3] Campbell juga peneliti yang mempelajari organisme dan ekosistem padang pasir dan tanaman pantai. Dia melakukan penelitian tentang bagaimana tanaman tertentu akan menyesuaikan diri pada lingkungan dengan salinitas yang berbeda, suhu, dan pH. Selain itu, dia juga melakukan penelitian pada tanaman Mimosa dan kacang lainnya.[4]

Campbell meninggal pada tanggal 21 Oktober 2004 akibat gagal jantung setelah naskah untuk edisi internasional ketujuh Biologi selesai dibuat.[5]

Referensi

  1. ^ "Campbell Biology, 10th Edition at www.amazon.com". Diakses tanggal 2014-01-31. 
  2. ^ "Campbell Biology, 9th Edition at www.mypearsonstore.com". Diakses tanggal 2010-12-13. 
  3. ^ a b "UC Riverside Visiting Scholar Dies" (Siaran pers). University of California, Riverside. 2004-10-25. Diakses tanggal 2006-09-06.  "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2008-10-13. Diakses tanggal 2012-01-29. 
  4. ^ Campbell, Neil A.; Reece, Jane B. (2005). Biology. Benjamin Cummings. p. 1230 p. ISBN 0-8053-7146-X.
  5. ^ Pearce, Jeremy (2004-10-31). "Neil A. Campbell, Who Wrote Major Biology Texts, Dies at 58". The New York Times. Retrieved 2006-09-06.

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41