Kuta Utara, Badung

8°38′41″S 115°09′48″E / 8.644840°S 115.163254°E / -8.644840; 115.163254

Kuta Utara
Kuta Kaja (Bali)
Peta lokasi Kecamatan Kuta Utara
Negara Indonesia
ProvinsiBali
KabupatenBadung
Pemerintahan
 • CamatDrs. Anak Agung Ngurah Arimbawa[1]
Populasi
 • Total71,648 jiwa (2.016)[2]
103,715 jiwa (2.010)[3] jiwa
Kode pos
80361
Kode Kemendagri51.03.06 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS5103030 Edit nilai pada Wikidata
Luas33,86 Km²
Kepadatan2.116 jiwa/Km²
Desa/kelurahan3 Desa
3 Kelurahan
Situs webhttp://badungkab.go.id/instansi/kutautara/
Peta
PetaKoordinat: 8°38′42.799″S 115°9′44.262″E / 8.64522194°S 115.16229500°E / -8.64522194; 115.16229500


Kuta Utara adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Badung, Bali, Indonesia. Luasnya adalah 33,86 km². Pada tahun 2004, penduduknya berjumlah 54.640 jiwa. Sebelum mengalami pemekaran, Kecamatan Kuta Utara merupakan bagian dari Kecamatan Kuta yang kemudian dimekarkan menjadi tiga wilayah, yaitu Kecamatan Kuta Utara, Kecamatan Kuta dan Kecamatan Kuta Selatan.

Pariwisata

Kuta Utara merupakan salah satu tujuan turis asing berkunjung ke Bali. Disini masih banyak terdapat persawahan yang indah dengan suasana pedesaan serta udara yang sejuk, selain sawah sudah terdapat sekolah internasional seperti Canggu Community School di kawasan Canggu Club, terdapat Banyak akomodasi seperti Villa, Hotel, Restoran dan Bar yang cukup terkenal di bali serta terdapatnya waterpark, supermarket, dan hiburan lainnya, dan untuk menunjang kemajuan pariwisata di daerah Kuta Utara sudah ada banyak SMK dan Kampus Pariwisata. Untuk Kesehatan ada Puskesmas Kuta Utara (Kerobokan). Terbentang pantai berpasir dan berkarang yang indah yang langsung menghadap Samudra Hindia yang indah dan sangat sering dikunjungi oleh wisatawan lokal dan mancanegara untuk surfing serta menikmati matahari terbenam. Ada beberapa pantai di Kuta Utara mulai dari Pantai Petitenget (Kerobokan Kelod), Pantai Batu Belig (Kerobokan Kelod), Pantai Kayu Putih/Loloan Yeh Poh (Tibubeneng), Pantai Berawa (Tibubeneng), Pantai Prancak (Tibubeneng), Pantai Nelayan (Canggu), Pantai Batu Bolong (Canggu), Pantai Pura Batu Mejan/Echo Beach (Canggu). Pantai yang paling bagus untuk surfing adalah Pantai Berawa, Pantai Batu Bolong dan Echo Beach.

Pusat Administratif

Sekretariat Kecamatan Kuta Utara terletak di Jalan Bedugul No.1 Lingkungan/Banjar Anyar Kaja, Kelurahan Kerobokan, Kuta Utara, Badung

Kelurahan/Desa

Kecamatan Kuta Utara terdiri atas 3 kelurahan dan 3 desa, antara lain:

  1. Kelurahan Kerobokan Kelod
  2. Kelurahan Kerobokan
  3. Kelurahan Kerobokan Kaja
  4. Desa Tibubeneng
  5. Desa Canggu
  6. Desa Dalung

Referensi

Lihat Pula

Pranala luar


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41