Kabupaten Pekalongan

Kabupaten Pekalongan
Transkripsi bahasa daerah
 • Hanacarakaꦥꦏꦭꦺꦴꦔꦤ꧀
 • Pegonڤاكالوڠان
 • Alfabet JawaPakalongan
Tugu Kajen
Masjid Agung Al-Muhtaram
International Batik Center
Lambang resmi Kabupaten Pekalongan
Peta
Peta
Kabupaten Pekalongan di Jawa
Kabupaten Pekalongan
Kabupaten Pekalongan
Peta
Kabupaten Pekalongan di Indonesia
Kabupaten Pekalongan
Kabupaten Pekalongan
Kabupaten Pekalongan (Indonesia)
Koordinat: 6°52′57″S 109°40′12″E / 6.8825°S 109.67°E / -6.8825; 109.67
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
Tanggal berdiri25 Agustus 1622
Dasar hukumUU No. 13/1950
Ibu kotaKajen
Jumlah satuan pemerintahan
Daftar
  • Kecamatan: 19
  • Kelurahan: 13
  • Desa: 272
Pemerintahan
 • BupatiFadia A. Rafiq
 • Wakil BupatiRiswadi
 • Sekretaris DaerahM. Yulian akbar
Luas
 • Total836,13 km2 (322,83 sq mi)
Populasi
 (30 Juni 2024)
 • Total1.026.546
 • Kepadatan1,200/km2 (3,200/sq mi)
Demografi
 • Agama
  • 99,61% Islam
  • 0,04% Hindu
  • 0,01% Buddha[1][2][3]
 • BahasaIndonesia (resmi)
Jawa Pekalongan
Jawa Banyumasan
 • IPMKenaikan 71,45 (2023)
 tinggi [4]
Zona waktuUTC+07:00 (WIB)
Kode BPS
3326 Edit nilai pada Wikidata
Kode area telepon+62 285
Pelat kendaraanG xxxx *B/*K/*O/*T
Kode Kemendagri33.26 Edit nilai pada Wikidata
DAURp. 768.500.117.000.- (2013)[5]
Semboyan daerahPekalongan SANTRI
(Sehat, Aman, Nyaman, Tertib, Rapi, Indah)
Flora resmiMelati gambir
Fauna resmiKutilang emas
Situs webwww.pekalongankab.go.id


Kabupaten Pekalongan (bahasa Jawa: Hanacaraka: ꦥꦏꦭꦺꦴꦔꦤ꧀, Pegon: ڤاكالوڠان, translit. Pakalongan) adalah sebuah wilayah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Ibu kotanya adalah Kajen. Kabupaten ini berbatasan langsung dengan Laut Jawa dan Kota Pekalongan di sebelah Utara, Kabupaten Batang di sebelah Timur, Kabupaten Banjarnegara di sebelah Selatan, serta Kabupaten Pemalang di sebelah Barat. Penduduk kabupaten Pekalongan di tahun 2019 berjumlah 897.111 jiwa, dan sebanyak 1.026.546 jiwa pada pertengahan tahun 2024.[6][1]

Pekalongan berada di jalur utara Pulau Jawa yang menghubungkan JakartaTubanSurabaya. Angkutan umum antar kota dilayani oleh bus dan kereta api (di Kota Pekalongan).

Geografi

Bagian utara Kabupaten Pekalongan merupakan dataran rendah; sedang di bagian selatan berupa pegunungan, bagian dari rangkaian Dataran Tinggi Dieng. Sungai-sungai besar yang mengalir di antaranya adalah Kali Sragi dan Kali Sengkarang beserta anak-anak sungainya, yang kesemuanya bermuara ke Laut Jawa. Kajen, ibu kota Kabupaten Pekalongan, berada di bagian tengah-tengah wilayah kabupaten, sekitar 25 km sebelah selatan Kota Pekalongan.

Batas Wilayah

Utara Laut Jawa
Timur Kabupaten Batang dan Kota Pekalongan
Tenggara Kabupaten Purbalingga
Selatan Kabupaten Banjarnegara
Barat Kabupaten Pemalang

Demografi

Hampir seluruh penduduk Kabupaten Pekalongan adalah Suku Jawa dengan mayoritas beragama Islam. Selain itu terdapat minoritas pendatang seperti Peranakan Tionghoa dan Pendatang Arab.

Masyarakat Kabupaten Pekalongan mayoritas menuturkan Bahasa Jawa Pekalongan, selain Dialek Bahasa Jawa Pekalongan juga terdapat minoritas penutur Bahasa Jawa Banyumasan atau Jawa Ngapak pada beberapa kecamatan di bagian selatan yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Banjarnegara dan Dataran Tinggi Dieng seperti Paninggaran, Kandangserang, Petungkriyono dan Lebakbarang.[7]

Pemerintahan

Potret Raden Toemenggoeng Ario Soerjo beserta Raden Ajoe (istri), Bupati Pekalongan (masa jabatan 1924-1944).

Bupati

No. Bupati Awal menjabat Akhir menjabat Wakil Bupati
24 Laila Fadia Elfouz Rafiq 27 Juni 2021 Petahana Riswadi

Dewan Perwakilan

Berikut ini adalah komposisi anggota DPRD Kabupaten Pekalongan dalam empat periode terakhir.

Partai Politik Jumlah Kursi dalam Periode
2009–2014[8] 2014–2019[9] 2019–2024[10] 2024–2029
PKB 11 Kenaikan 12 Kenaikan 15 Penurunan 14
Gerindra (baru) 0 Kenaikan 5 Steady 5 Penurunan 4
PDI-P 11 Steady 11 Steady 11 Penurunan 8
Golkar 6 Penurunan 5 Penurunan 4 Kenaikan 9
PKS 0 Kenaikan 1 Steady 1 Kenaikan 2
Hanura (baru) 3 Penurunan 1 Penurunan 0 Steady 0
PAN 6 Penurunan 4 Steady 4 Steady 4
Demokrat 3 Penurunan 2 Penurunan 0 Steady 0
PPP 3 Kenaikan 4 Kenaikan 5 Penurunan 4
PPNU 2
Jumlah Anggota 45 Steady 45 Steady 45 Steady 45
Jumlah Partai 8 Kenaikan 9 Penurunan 7 Steady 7

Kecamatan

Litografi kediaman residen Pekalongan di Bojong (1883-1889).

Kabupaten Pekalongan terdiri dari 19 kecamatan, 13 kelurahan, dan 272 desa. Pada tahun 2017, jumlah penduduknya mencapai 934.929 jiwa dengan luas wilayah 837,00 km² dan sebaran penduduk 1.117 jiwa/km².[11][12] Pusat pemerintahan berada di Kecamatan Kajen. Kajen, dulunya merupakan kota kecamatan yang telah dikembangkan menjadi ibu kota kabupaten yang baru, menggantikan Pusat Pemerintahan Kabupaten Pekalongan yang berlokasi di Jl. Nusantara Nomor 1 Kota Pekalongan. Kepindahan Ibu kota Kabupaten Pekalongan ke Kajen, dilaksanakan pada tanggal 25 Agustus 2001, walaupun SK Mendagri sudah diterbitkan pada tahun 1996. Hal ini terkait dengan pembangunan sarana dan prasarana fasilitas pemerintah di Kota Kajen yang dilaksanakan secara bertahap.

Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Pekalongan, adalah sebagai berikut:

Kode
Kemendagri
Kecamatan Jumlah
Kelurahan
Jumlah
Desa
Kodepos[13] Status Daftar
Desa/Kelurahan
33.26.11 Bojong 22 51156 Desa
33.26.14 Buaran 3 7 51171 Desa
Kelurahan
33.26.06 Doro 14 51191 Desa
33.26.08 Kajen 1 24 51161 Desa
Kelurahan
33.26.01 Kandangserang 14 51163 Desa
33.26.07 Karanganyar 15 51182 Desa
33.26.18 Karangdadap 11 51174 Desa
33.26.13 Kedungwuni 3 16 51173 Desa
Kelurahan
33.26.09 Kesesi 23 51162 Desa
33.26.03 Lebakbarang 11 51183 Desa
33.26.02 Paninggaran 15 51164 Desa
33.26.04 Petungkriyono 9 51193 Desa
33.26.17 Siwalan 13 51154 Desa
33.26.10 Sragi 1 16 51155 Desa
Kelurahan
33.26.05 Talun 10 51192 Desa
33.26.15 Tirto 16 51151 Desa
33.26.16 Wiradesa 5 11 51152 Desa
Kelurahan
33.26.19 Wonokerto 11 51153 Desa
33.26.12 Wonopringgo 14 51181 Desa
TOTAL 13 272

Pariwisata

Pekalongan telah lama dikenal sebagai kota batik, dan salah satu pusat produksi batik berada di Kecamatan Buaran dan Wiradesa. Beberapa nama produsen batik yang cukup dikenal di antaranya Batik Humas (singkatan dari Husein Mohammad Assegaff). Sedangkan pabrik sarung (kain palekat) terkenal di Pekalongan antara lain Gajah Duduk dan WadiMoor. Terdapat juga pusat batik di Wiradesa yaitu International Batik Center atau "IBC".

Di bagian selatan terdapat daerah wisata pegunungan Linggo Asri, terletak 37 km sebelah selatan Kota Pekalongan arah Kajen (dari jalan Jakarta-Semarang pertigaan Wiradesa ke selatan atau dari kota Pekalongan arah Buaran), dimana daerah tersebut terdapat pemandian dan taman bermain seta wisata hutan pinus milik Perum Perhutani dan juga terdapat komunitas masyarakat Hindu di Pekalongan. Di sini terdapat peninggalan berupa lingga dan yoni yang terletak sekitar 500 meter dari kompleks pemandian linggo asri.

Sebenarnya masih banyak potensi wisata yang dapat dikembangkan di Kabupaten Pekalongan, antara lain, Pantai Sunter Depok, Watu Bahan, Pantai Wonokerto, Ekowisata Petungkriyono, Wisata Air, Wisata Hutan, Wisata Budaya, Curug Siwatang Paninggaran, Candi Trenggolek Paninggaran, Puncak Anjir, Bukit Pawuluhan Kandangserang, dan lain-lain. Ada juga wisata alam indah tersembunyi seperti Curug Bajing yang akses jalannya masih belum memadahi.[14] Pekalongan masih menunggu investor yang ingin mengembangkan objek wisata ini.

Buat penikmat makanan, Pekalongan menyediakan wisata kuliner berupa Taoto dan nasi megono, Taoto adalah sejenis soto yang dibuat dengan kuah taoco dan dengan daging serta jerohan kerbau. Sedang megono adalah cacahan nangka muda yang dibumbui parutan kelapa dan dikukus yang cocok buat dinikmati saat masih panas

Bagi anda yang menyukai wisata sejarah, bisa mengunjungi pabrik gula PG Sragi yang terdapat di Kecamatan Sragi. Pabrik tersebut merupakan pabrik peninnggalan kolonial Belanda.

Pendidikan

Pendidikan Tinggi

Kesehatan

Fasilitas Kesehatan

  • Rumah Sakit Islam "RSI" Pekajangan di Ambokembang, Kecamatan Kedungwuni, Kabupaten Pekalongan
  • Rumah Sakit Umum Daerah "RSUD" Kajen di Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan
  • Rumah Sakit Umum Daerah "RSUD" Kraton di Kota Pekalongan
  • Puskesmas dan Pusling (Puskesmas Keliling) sudah tersedia di seluruh kecamatan
  • Klinik Pratama PKU Muhammadiyah Kajen
  • Klinik Pratama Mitra Bahagia NU Simbang Wetan Buaran

Transportasi

Sistem transportasi di Kabupaten Pekalongan cukup memadai, karena kabupaten tersebut terletak berada di jalan provinsi antara Comal dan Purbalingga serta lintas utara Jawa menghubungkan Jakarta dengan Surabaya melalui Semarang. Di Kecamatan Kajen terdapat sebuah terminal bus yang cukup besar yakni Terminal Induk Kajen yang melayani trayek JakartaPekalongan. Bus yang melayani rute tersebut diantaranya Dewi Sri, Dedy Jaya, Sinar Jaya, Kurnia Jaya, Garuda Mas, Laju Prima, dll.

Ada juga satu–satunya stasiun kereta api di Kabupaten Pekalongan, yaitu Stasiun Sragi di jalur utara Jawa. Sayangnya, stasiun ini tidak melayani penumpang karena statusnya yang merupakan stasiun kecil, sehingga masyarakat harus menuju ke Stasiun Pekalongan yang berada di Kota Pekalongan untuk menaiki kereta api. Stasiun ini merupakan stasiun kelas C yang melayani seluruh perjalanan kereta api.

Kuliner Daerah

Pekalongan memiliki banyak makanan khas yang sangat unik dan enak, antara lain:

yakni irisan nangka muda dengan bumbu sambal kelapa. Rasanya gurih dan pedas, biasanya dihidangkan ketika masih panas dengan menu tambahan lalapan pete serta ikan goreng. Di [Kabupaten Pekalongan] bagian selatan biasanya makanan ini dibuat ketika sedang hajatan yang kemudian diberikan untuk oleh-oleh para tamu undangan. Kebiasaan ini telah dilakukan turun temurun dari zaman dahulu kala. Nasi ini dibungkus dengan daun jati atau juga bisa dengan daun pisang, dan mereka biasa menyebutnya dengan nama "Sego Gori"(Nama lain dari Megono).

Tauto dan nasi

Sejenis sup daging kuah kental khas pekalongan dengan bumbu khas Taoco yaitu kedelai yang dibusukan hingga kental.

Sebetulnya makanan ini sejenis dengan soto juga, namun perbedaanya adalah pada bumbu kuahnya yang diolah dengan menggunakan buah pucung yang sudah masak.

Ikan ini adalah ikan laut yang kemudian diolah dengan proses pengasapan, sehingga ikan tersebut akan berubah warna, rasa dan aroma. Bau ikan panggang ini sangat khas dan banyak kita jumpai di pasar-pasar tradisional [Kabupaten Pekalongan]. Biasanya ikan panggang ini diolah dengan disambal, dipecak, disayur dan digoreng.

adalah jenis wajik terbuat dari beras ketan ditambah gula merah dan parutan kelapa dincampur jadi satu dan dicetak, makanan ini sangat cocok buat oleh oleh.

adalah terbuat dari campuran kopi murni dengan rempah-rempah seperti jahe, kapulaga, cengkih, kayu manis, pandan, batang serai, dan pala.

terbuat dari tepung beras dan gula jawa/merah, makanan ini sudah cukup melegenda khususnya di pekalongan bagian barat sampai ke comal, oleh karena tempat pemasarannya juga sampai juga di pasar comal maka banyak yang menyebut makanan ini sebagai 'apem comal'

Sejenis makanan khas kesukaan masyarakat umum Pekalongan yaitu "urapan sayur kangkung" bercampur parutan kelapa dibumbui garam. Biasanya dicampur adukan dengan "tempe goreng" yang dipotong-potong, "botok" ("oncom rebus"), dan sentuhan akhir adalah disiram "sambal khusus". Pada saat memesan penyebutannya menjadi panjang, seperti “Kluban kerupuk tempe sambal”, hal ini terjadi dikarenakan selera masyarakat setempat yang berbeda, juga kesukaan masing-masing yang tidak sama.

Adalah makanan khas Paninggaran sejenis kerupuk yang terbuat dari tepung tapioka dan digoreng menggunakan pasir kali yang tentunya juga sudah dibersihkan. "Krenyes" dalam bahasa indonesia adalah pembumbuan pada usek tersebut. Terdapat dua varian rasa, yaitu pedas dan manis.

Yaitu sejenis makanan khas dari Paninggaran yang terbuat dari parutan singkong.

Tokoh

Referensi

  1. ^ a b "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2024" (Visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 16 September 2024. 
  2. ^ "Penduduk Menurut Wilayah dan Agama yang Dianut di Kabupaten Pekalongan". www.sp2010.bps.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-06. Diakses tanggal 21 September 2020. 
  3. ^ "Jumlah Penduduk Menurut Kabupaten Kota dan Agama di Provinsi Jawa Tengah, 2020". Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Tengah. 14 April 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-09-13. Diakses tanggal 4 Maret 2022. 
  4. ^ "Indeks Pembangunan Manusia menurut Kabupaten/Kota (Umur Harapan Hidup Hasil Long Form SP2020), 2022-2023". www.jateng.bps.go.id. Diakses tanggal 16 September 2024. 
  5. ^ "Perpres No. 10 Tahun 2013". 2013-02-04. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-02-14. Diakses tanggal 2013-02-15. 
  6. ^ "Kabupaten Pekalongan Dalam Angka 2020" (pdf). www.pekalongankab.bps.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-03-25. Diakses tanggal 21 September 2020. 
  7. ^ Hananto, Akhyari. "Bahasa Jawa, dan Berbagai Variasinya yang Luar Biasa". www.goodnewsfromindonesia.id. Diakses tanggal 2022-01-16. 
  8. ^ "Pekalongan Dalam Angka 2013". Badan Pusat Statistik Kabupaten Pekalongan. 09-08-2013. Diakses tanggal 29-04-2023. 
  9. ^ Perolehan Kursi DPRD Kabupaten Pekalongan 2014-2019
  10. ^ Perolehan Kursi DPRD Kabupaten Pekalongan 2019-2024
  11. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2018. Diakses tanggal 3 Oktober 2019. 
  12. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Permendagri nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 Oktober 2019. Diakses tanggal 15 Januari 2020. 
  13. ^ Kode Pos Kabupaten Pekalongan
  14. ^ "Riska Apriyoga: Si Cantik dari Petungkriyono, Curug Bajing". Travelmate Kamu. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-04-14. Diakses tanggal 28 Maret 2015. 

Pranala luar

Read other articles:

Tender emotional response disproportionate to the situation at hand Sentimentalist redirects here. For the American cultural magazine, see Sentimentalist Magazine. For other uses, see Sentimental (disambiguation). This article possibly contains original research. Please improve it by verifying the claims made and adding inline citations. Statements consisting only of original research should be removed. (December 2018) (Learn how and when to remove this template message) Sentimentality originall…

4th Prime Minister of Jamaica For other uses, see Mike Manley (disambiguation). The Right HonourableMichael ManleyON OM OCC PCManley c. 1970s4th Prime Minister of JamaicaIn office10 February 1989 – 30 March 1992MonarchElizabeth IIGovernors GeneralSir Florizel GlasspoleSir Edward Zacca (acting)Sir Howard CookeDeputyP. J. PattersonPreceded byEdward SeagaSucceeded byP. J. PattersonIn office2 March 1972 – 1 November 1980MonarchElizabeth IIGovernors GeneralSir Clifford CampbellS…

City in California, United States City in California, United StatesMoorpark, CaliforniaCityThe Moorpark station for the Metrolink Ventura County Line and Amtrak Pacific Surfliner FlagSealLocation in Ventura County and the state of CaliforniaMoorparkLocation in the Los Angeles Metropolitan AreaShow map of the Los Angeles metropolitan areaMoorparkLocation in CaliforniaShow map of CaliforniaMoorparkLocation in the United StatesShow map of the United StatesCoordinates: 34°16′52″N 118°52′25…

Ираклеониты — ученики гностика Ираклеона (II век). Упоминаются как особая секта Епифанием и Августином; при крещении и миропомазании они соблюдали обряд помазания елеем и при этом произносили воззвания на арамейском языке, которые должны были освободить душу от власти …

eBirdURLebird.orgTipeBasis data satwa liarBahasa14 bahasaPemilikLaboratorium Ornitologi Cornell PembuatCornell Lab of OrnithologyBerdiri sejak2002StatusAktif eBird adalah database daring pengamatan burung yang menyediakan data real-time bagi para ilmuwan, peneliti, dan naturalis amatir tentang distribusi dan kelimpahan burung. Awalnya terbatas pada pengamatan dari Belahan Bumi Barat, proyek ini diperluas hingga mencakup Selandia Baru pada tahun 2008,[1] dan diperluas lagi hingga melingku…

Election in Alabama Main article: 1944 United States presidential election 1944 United States presidential election in Alabama ← 1940 November 7, 1944 1948 →   Nominee Franklin D. Roosevelt Thomas E. Dewey Party Democratic Republican Home state New York New York Running mate Harry S. Truman John W. Bricker Electoral vote 11 0 Popular vote 198,918 44,540 Percentage 81.28% 18.20% County results Roosevelt   50–60%   60–70%  …

Artificial fly fishing lure Royal WulffArtificial flyRoyal WulffTypeDry FlyImitatesAttractorHistoryCreatorL.Q. Quackenbush, Lee WulffCreated1929–30MaterialsTypical sizes8–16Typical hooksDry fly hookThreadBlackTailBrown or white bucktailBodyPeacock herl separated with red flossWingWhite calf hair or bucktailHackleBrownReference(s)Pattern referencesDavid Klausmeyer (2013), 101 Favorite Dry Flies: History, Tying Tips, and Fishing Strategies[1] Royal Wulff The Royal Wulff is a popular ar…

Month of 1913 1913 January February March April May June July August September October November December << April 1913 >> Su Mo Tu We Th Fr Sa 01 02 03 04 05 06 07 08 09 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30   April 25, 1913: Mary Phagan, 13-year old pencil factory employee, murdered in Atlanta April 24, 1913: The Woolworth Building, tallest in the world until 1930, opens to the public April 29, 1913: Jewish factory superintendent Leo Frank arrested and …

Public park in Manhattan, New York This article is about the park in Lower Manhattan. For the park in Brooklyn, see East River State Park. For the park in Queens formerly known as East River Park, see Astoria Park. For the park in Upper Manhattan formerly known as East River Park, see Carl Schurz Park. East River ParkLocationManhattan, New YorkCoordinates40°43′03″N 73°58′27″W / 40.71750°N 73.97417°W / 40.71750; -73.97417Etymologynamed after John V. LindsayStat…

Лондонский бороЛондонский боро ЛамбетLondon Borough of Lambeth Герб 51°49′00″ с. ш. 0°11′00″ з. д.HGЯO Страна  Великобритания Входит в Большой Лондон Адм. центр Брикстон Глава Lib Peck[d] История и география Дата образования 1 апреля 1965 Площадь 26,82[1] км² (313-е место) Часовой …

ヨハネス12世 第130代 ローマ教皇 教皇就任 955年12月16日教皇離任 964年5月14日先代 アガペトゥス2世次代 レオ8世個人情報出生 937年スポレート公国(中部イタリア)スポレート死去 964年5月14日 教皇領、ローマ原国籍 スポレート公国親 父アルベリーコ2世(スポレート公)、母アルダその他のヨハネステンプレートを表示 ヨハネス12世(Ioannes XII、937年 - 964年5月14日)は、ロー…

هذه المقالة بحاجة لصندوق معلومات. فضلًا ساعد في تحسين هذه المقالة بإضافة صندوق معلومات مخصص إليها. تاريخ التقانة حسب العصور التاريخ ما قبل الحديث ما قبل التاريخ العصر الحجري الثورة الزراعية العصر البرونزي العصر الحديدي التقانة القديمة التاريخ الحديث تصنيع أولي الثورة الصن…

Mexican association football club Football clubNacionalFull nameClub Deportivo Nacional, A. C.Nickname(s)Pericos (parrots)Founded1916 [1]GroundClub Deportivo ImperioZapopan, Jalisco, MexicoCapacity500ChairmanJosé Alberto Cortés GarcíaManagerLuis Octavio TorresLeagueLiga TDP – Group XII2020–2120th – Group X Home colours Away colours Club Deportivo Nacional is a Mexican football team founded in Guadalajara, Jalisco, México in 1916. The club won its first title in 1922, …

American historian (died 1722) For other people named Robert Beverley, see Robert Beverley (disambiguation). Robert Beverley Jr.Member of the House of Burgesses for JamestownIn office1699–1702Preceded byLewis BurwellSucceeded byNathaniel BurwellMember of the House of Burgesses for King and Queen CountyIn office1720–1720Serving with George BraxtonPreceded byJohn BaylorSucceeded byRichard Johnson Personal detailsBorn1667 (1667)Jamestown, Colony of Virginia, British AmericaDiedApri…

MTVA redirects here. For public networks from Hungary, see MTVA (Hungary). Television channel MTVBroadcast areaMiddle East, North Africa, Horn of Africa List Saudi Arabia United Arab Emirates Lebanon Qatar Egypt Jordan Iraq Oman Syria Kuwait Palestine Yemen Bahrain Sudan Morocco Libya Mauritania Algeria Tunisia Sahrawi Republic Chad South Sudan Somalia Eritrea Djibouti Somaliland HeadquartersDubai, United Arab EmiratesProgrammingLanguage(s)English, Literary Arabic, Gulf ArabicPicture format576i …

County in New York, United States Not to be confused with Delaware, New York. County in New YorkDelaware CountyCountyDelaware County Courthouse FlagSealLocation within the U.S. state of New YorkNew York's location within the U.S.Coordinates: 42°12′N 74°58′W / 42.2°N 74.96°W / 42.2; -74.96Country United StatesState New YorkFounded1797Named forDelaware RiverSeatDelhiLargest villageSidneyArea • Total1,467 sq mi (3,800 km2) …

Mythology of the Germanic tribal confederation of the Franks The pagan religion of the Germanic tribal confederation of the Franks has been traced from its roots in polytheistic Germanic paganism through to the incorporation of Greco-Roman components in the Early Middle Ages. This religion flourished among the Franks until the conversion of the Merovingian king Clovis I to Nicene Christianity (c. 500), though there were many Frankish Christians before that. After Clovis I, Frankish paganism was …

Municipal unit in GreeceMolossoi ΜολοσσοίMunicipal unitMolossoiLocation within the regional unit Coordinates: 39°39′N 20°34′E / 39.650°N 20.567°E / 39.650; 20.567CountryGreeceAdministrative regionEpirusRegional unitIoanninaMunicipalityZitsaArea • Municipal unit241.3 km2 (93.2 sq mi)Population (2021)[1] • Municipal unit1,460 • Municipal unit density6.1/km2 (16/sq mi)Time zoneUTC+2 (EET)…

Part of a series onGreeks Etymology Greek names By countryNative communities Greece Cyprus Albania Italy Russia and Ukraine Turkey Greek diaspora Australia Melbourne Canada Toronto Germany United Kingdom United States Groups by regionAfrican Greeks: Egyptiots Ethiopian Greeks Sudanese Greeks Eastern Greeks: Cappadocians Constantinopolitan Greeks Karamanlides Pontic Caucasus Crimea Northern Greeks: Macedonians Slavophones Vlachs Phanariots Southern Greeks: Maniots Tsakonians Other Greek groups: A…

This article uses bare URLs, which are uninformative and vulnerable to link rot. Please consider converting them to full citations to ensure the article remains verifiable and maintains a consistent citation style. Several templates and tools are available to assist in formatting, such as reFill (documentation) and Citation bot (documentation). (August 2022) (Learn how and when to remove this message) This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by a…