16,367,267 di Rumania;[2] 720,000 di Moldova[3] 11,203 di Amerika Serikat[4]
Situs web resmi
www.patriarhia.ro/
Gereja Ortodoks Rumania (Biserica Ortodoxă Română dalam bahasa Rumania) adalah gereja Ortodoks Timur di Rumania. Gereja ini berada dalam komuni (persekutuan) penuh dengan gereja-gereja Ortodoks Timur lainnya. Yurisdiksi gereja ini meliputi wilayah Rumania dan diaspora Rumania yang tinggal di luar negeri.
Mayoritas penduduk Rumania (18.817.975 atau 86.8% dari penduduk Rumania[5]) memeluk agama ini. 720.000 penduduk Moldova juga menganutnya.[3]
Teolog terkemuka
Dumitru Stăniloae (1903–1993) dianggap salah satu teolog Ortodoks terbesar pada abad ke-20, menulis secara luas di semua bidang utama sistematik teologi Kristen Timur. Salah satu prestasi utama dalam teologi adalah serial komprehensif 45 tahun mengenai spiritualitas Ortodoks yang dikenal sebagai Philokalia Rumania, sebuah koleksi naskah yang ditulis oleh penulis-penulis Bizantin klasik, yang diedit dan diterjemahkannya dari bahasa Yunani.
ArchimandriteIlie Cleopa (1912–1998), penatua dari Sihǎstria Monastery, dianggap salah satu bapa yang paling mewakili spiritualitas monastik kontemprorer dalam Romanian Orthodox.[6]
Daftar Patriark
Miron Cristea (1925–1939)
Nicodim Munteanu (1939–1948)
Justinian Marina (1948–1977)
Iustin Moisescu (1977–1986)
Teoctist Arăpaşu (1986–2007)
Daniel (sejak 2007)
Pemimpin sekarang
Jabatan patriarkhal sekarang ini diduduki oleh Daniel Ciobotea (Daniel I), Archbishop Bucharest, Metropolitan Ungro-Vlachia (Muntenia atau Wallachia dan Dobrogea atau Dobruja) dan "Patriarch of All of the Romanian Orthodox Church", Locum Tenens of Caesarea di Cappadocia.