Front Baltik I

Front Baltik 1
Aktif12 Oktober 1943 – 1945
Negara Soviet Union
Cabang Tentara Merah
Tipe unitGrup angkatan darat
PeranKoordinasi dan penyelenggaraan Operasi Tentara Merah di wilayah Baltik, Polandia Utara, dan Prusia Timur
Jumlah personel3 angkatan darat lapangan
PertempuranOperasi Bagration
Pengepungan Leningrad
Tokoh
Tokoh berjasaHovhannes Bagramyan

Front Baltik Pertama adalah formasi besar Tentara Merah selama Perang Dunia Kedua. Front ini dikomandoi oleh Jenderal Angkatan Darat Andrey Yeryomenko, kemudian digantikan oleh Jenderal Angkatan Darat Bagramyan. Front ini dibentuk dengan cara mengganti nama Front Kalinin pada 12 Oktober 1943, dan mengambil bagian dalam beberapa operasi militer yang penting, terutama Operasi Bagration pada musim panas 1944. Front Baltik 1 juga membantu Pengepungan Leningrad pada tanggal 27 Januari 1944, serta dalam Operasi Samland, yang pada saat itu berhasil merebut Königsberg pada bulan April 1945.[1]

Komposisi

Pada 23 Juni 1944, Front Baltik Pertama terdiri dari satuan-satuan berikut:

Front Baltik, dipimpin oleh komandan front Jenderal Angkatan Darat Hovhannes Bagramyan.

Angkatan Darat Kejut ke-4, dipimpin oleh Letnan Jenderal P.F. Malyshev

  • Korps Senapan ke-83

Angkatan Darat Pengawal ke-6, dipimpin oleh Letnan Jenderal I.M. Chistyakov

  • Korps Senapan Pengawal ke-2
  • Korps Senapan Pengawal ke-22
  • Korps Senapan Pengawal ke-23
  • Korps Senapan Pengawal ke-103
  • Artileri angkatan darat

Angkatan Darat ke-43, dipimpin oleh Letnan Jenderal A.P. Belaborodov

  • Korps Senapan ke-1
  • Korps Senapan ke-60
  • Korps Senapan ke-92
  • Korps Tank ke-1

Angkatan Darat Udara ke-3, dipimpin oleh Letnan Jenderal N.F. Papivin

  • Korps Penerbang Tempur ke-11

Referensi

  1. ^ Jukes. Stalin's Generals, h. 30
  • Zaloga, Steven J. Bagration 1944 - The Destruction of Army Group Center. New York: Osprey Publishing, 1996, h. 24 ISBN 1-85532-478-4

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41