Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia
Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia (disingkat FIK UI) adalah bagian dari Rumpun Ilmu Kesehatan di bawah Universitas Indonesia. FIK UI mengelola program pendidikan jenjang dengan gelar Sarjana (S1), Profesi Ners, Ners Spesialis, Magister (S2), dan Doktor (S3). SejarahBerdasarkan surat keputusan Direktorat Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan dengan SK Dirjen DIKTI No. 339/D2/1985 dan SK Dirjen DIKTI No. 07/DIKTI/Kep/1986, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia ditunjuk untuk menyelenggarakan pendidikan tinggi keperawatan dan merupakan pendidikan tinggi jenjang Sarjana yang pertama di Indonesia. Pada tanggal 15 Nopember 1995 PSIK (Program Studi Ilmu Keperawatan) disyahkan menjadi Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia (FIK-UI) sesuai dengan surat keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan R.I. nomor 0332/O/1995 tanggal 15 Nopember 1995. Program StudiProgram RegulerDiperuntukkan bagi mereka yang lulus dari SMU jurusan IPA. Bagi lulusan SMA, terdapat dua jalur masuk program reguler Sarjana Keperawatan yaitu, jalur undangan SNMPTN dan melalui jalur tulis SBMPTN.[3] Program pendidikan reguler ini direncanakan untuk ditempuh dalam dua tahap, yaitu tahap akademik dan tahap profesi. Tahap akademik direncanakan berjalan selama delapan semester atau empat tahun, namun tersedia pula kelas percepatan yang berjalan selama tujuh semester atau tiga setengah tahun. Mahasiswa bebas untuk memilih kelas dengan bahasa pengantar Indonesia atau Inggris, dengan syarat kelas berbahasa Inggris mahasiswa wajib memiliki nilai tes bahasa Inggris minimal 450 seusai pedoman EPT UI. Tahap akademik meski memiliki titik berat pada pendidikan teoretis, pendidikan praktikum atau keterampilan tetap didapatkan pada mata kuliah praktikum baik di laboratorium maupun di lahan klinis. Lulusan Sarjana Keperawatan kuliah selama empat tahun dan mendapat gelar S.Kep. Setelahnya, lulusan ini wajib mengikuti program Profesi Ners selama satu tahun dan mendapat gelar Ners (Ns.) Program EkstensiDiperuntukkan bagi lulusan D3 yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang Sarjana Keperawatan dan Ners. Syarat calon peserta program ekstensi memiliki latar belakang pendidikan diploma 3 keperawatan dan memiliki ijazah SMU/sederajat jurusan IPA/Paspal. Proses seleksi masuknya melalui Seleksi Masuk UI (SIMAK-UI) dengan masa studi minimal ditempuh dalam 4 semester dan maksimum 12 semester.[4] Program Magister KeperawatanYang terdiri dari Jenjang Magister dengan kekhususan:
Pendidikan profesi jenjang kedua (Ners Spesialis I)
Program pendidikan Magister dan Spesialis
Program Doktor KeperawatanPada tahun 2008 FIK-UI membuka program Doktor bagi lulusan Magister & Spesialis Keperawatan. Syarat calon mahasiswa Program Studi Doktor Keperawatan harus memiliki latar belakang pendidikan Magister Keperawatan atau Magister Kesehatan tetapi dengan matrikulasi selama maksimal dua semester sebelum program pendidikan doktor yang diikutinya, 6-12 SKS per semester sesuai dengan SK Rektor No. 1065/SK/R/UI/2009 tentang matrikulasi bagi program Magister dan Doktor di Universitas Indonesia.[5] Program studi Doktor Keperawatan FIK UI adalah program studi S3 keperawatan yang pertama di Indonesia. Ciri Doktor Keperawatan FIK UI adalah bidang ilmu keperawatan dasar, klinik, dan komunitas dengan unggulan keperawatan urban dengan jenis disiplin ilmu keperawatan yang mendukung yaitu keperawatan dasar, keperawatan medikal bedah, keperawatan maternitas, keperawatan jiwa, keperawatan komunitas, dan keperawatan anak. Semua ilmu ini dapat dijadikan area penelitian keperawatan dalam menyelesaikan studi pada program Doktor Keperawatan.[5] Matriks KKNIMatriks program studi FIK UI berdasarkan acuan KKNI. Keterangan:
Guru BesarFakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia memiliki guru besar/professor bidang keperawatan terbanyak di Indonesia. Pencapaian guru besar/professor merupakan jabatan akademik tertinggi yang bisa dicapai oleh seorang dosen di perguruan tinggi dan mencerminkan kepakaran seorang dosen di dalam bidang ilmunya. Dalam PP 66 Tahun 2013 tentang Statuta UI, Dewan Guru Besar UI bertugas yang menjalankan fungsi pengembangan keilmuan, penegakan etika, dan pengembangan budaya akademik. Berikut ini adalah daftar guru besar Fakultas Ilmu Keperawatan UI:
Referensi
Pranala luar
|